Anies baswedan sebagai cagub Jakarta yang memiliki latar belakang sebagai mantan menteri pendidikan memiliki program kerja yang tidak bergerak jauh dari dunia pendidikan. Pada saat kesempatan berkunjung menjumpai anak-anak yang putus sekolah ini dirinya menyampaikan program kerja andalannya yang akan membantu anak-anak putus sekolah untuk bisa sekolah lagi. Hal ini disampaikannya saat menemui anak putus sekolah yang jumlahnya cukup banyak. Dirinya mengaku prihatin dengan anak-anak yang terpaksa putus sekolah dengan berbagai sebab.
Anies baswedan sebagai cagub Jakarta yang memiliki latar belakang sebagai mantan menteri pendidikan ini mengaku cukup perduli terhadap anak-anak yang terpaksa harus putus sekolah padahal mereka masih dalam usia sekolah. Oleh karena itu, pihaknya mengeluarkan program andalan yaitu kartu Jakarta Pintar plus. Kartu ini memiliki tujuan yang lebih luas yaitu selain membantu anak-anak yang sedang sekolah dari kalangan kurang mampu juga akan melayani anak-anak kurang mampu yang terpaksa harus putus sekolah.
Menurut Cagub Jakarta nomor urut 3 ini, kartu Jakarta pintar plus ini akan berintegrasi dengan kartu Indonesia Pintar. Kartu ini nantinya akan bisa ditarik tunai untuk keperluan pendidikan non formal seperti kursus atau yang lainnya. Tentunya penggunaan kartu ini untuk keperluan kursus harus di tempat yang telah ditunjuk sebagai penerima kartu ini. Jadi manfaat kartu ini akan menjadi lebih luas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H