Mohon tunggu...
Nadiyah Munisah Hamelia
Nadiyah Munisah Hamelia Mohon Tunggu... Freelancer - Collegian

Seorang mahasiswi yang masih belajar untuk menulis. Silah koreksi dan mulai berdiskusi.

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Mungkinkah Bencana Alam Dapat Dijadikan Senjata Masa Depan?

19 Oktober 2019   20:27 Diperbarui: 19 Oktober 2019   22:00 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Tsunami, sumber PixBay

Dinamisnya sistem internasional tidak dapat dipungkiri melahirkan berbagai hal baru yang harus diperhatikan dalam menjalankan sistemnya pun bergerak didalamnya. 

Salah satu yang menjadi fokus adalah hubungan dan konflik. Konflik tentu merupakan satu kesatuan yang sudah sepaket dengan hubungan yang terjalin. 

Ketika tidak terdapat ketidak samaan ide atau jalan fikiran, maka mengajukan konfrontasi dapat menjadi pilihan bagi sebagian yang memiliki kepentingan. 

Salah satu catatan terbesar dalam sejarah konflik adalah Perang Solferino yang mampu melahirkan Hukum Humaniter Internasional hingga organisasi yang sekarang menjadi salah satu subjek hukum internasional, ICRC.

Berbicara mengenai HHI, berbicara pula mengenai konvensi Jenewa dan deretan protokol tamabahnnya. Sebagaimana yang telah diulas sebelumnya, bahwa hal hebat ini lahir dari kesadaran akan kejamnya sebuah konflik yang belum diatur batasan-batasannya. 

Konvensi Jenewa 1 lahir karena kesadaran betapa pentingnya batasan sebuah konflik dan perang diatur, menuai kesuksesan yang akhirnya ditanda-tangani oleh banyak negara dunia, maka sejalan dengan pergerakan ruang lingkup sistem internasional dan kemajuan teknologi wajar saja bila konvensi ini mengalami beberapa kali revisi. 

Peraturan mengenai bawah laut, kombatan hingga perlindungan warga sipil, hingga yang terakhir, Konvensi Jenewa ke-4 pada tahun 1949, lahir karena kejamnya senjata pemusnah masal. 

Atom, yang jatuh di Hirosima dan Nagasaki menandai lahirnya era baru dalam dunia persenjataan. Dikatakan bahwa industri senjata dunia mengalami perkembangan pesat dengan berbagai bentuk dan akibat. 

Selain bom atom yang kemudian dilarang, bom cluster juga ditentang penggunaannya. Baru-baru ini, era cyber warfare juga digadang akan segera dimulai. 

Seiring dengan berkembangnya industri teknologi, maka akal fikiran manusia tidak akan berhenti untuk memikirkan cara kreatif dalam menciptakan alat dan senjata baru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun