Hutan adalah kumpulan dari pohon-pohon dan spesies makluk hidup lainnya. Tapi sekarang kebanyakan hutan rusak dan hilang disebabkan oleh manusia yang tidak mau bertanggung jawab atas ulahnya. Banyak hutan di Indonesia yang rusak dan hilang pertahunnya.Sungguh alangkah sayang sekali.......
Indonesia yang indah dan makmur akan kekayaan alam dan budayanya.
Tapi tidak dengan hutan yang satu ini,namanya hutan Gendol. Tidak banyak orang yang mengetahui tentang keindahan hutan Gendol tersebut. Hutan yang terletak di desa Conto Kecamatan Bulukerto,kabupaten Wonogiri. Hutan Gendol cukup lumayan luas yang hutan tersebut tepat berada di kaki gunung di desa saya. Hutan yang masih virgin dan belum terobok-obok oleh olah manusia,tapi hanya sekedar memanfaatkannya secara optimal hasil alamnya.hutan yang dominan banyak ditumbuhi pohon pinus dan semak membuat orang yang datang merasa takjub akan keindahan pohon-pohon yang berjajar memberikan energinya bagi mereka ynag berada disana.
Hutan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat yang hidup disekitar htuan gendol tersebut yang memanfaatkan hasil dari hutan tersebut mulai dari air yang dialirkan oleh mata air yang berada di hutan tersebut,rumput untuk makanan ternak mereka serta kayu bakar untuk memasak,dll. Tidak hanya itu keindahan yang dimiliki oleh hutan Gendol yang sangat mempesona,pemandangan yang sangat elok walau belum banyak yang mengetahui. Hutan yang terletak di pelosok desa yang berada di paling timur kota Wonogiri.
Memang sih...!!! jalan untuk kesana sangat sulit yang butuh tenaga yang ekstra. jalan yang masih sederhan yang menggunakan jalan setapak yang sulit dilewati oleh kendaraan roda empat. Walau begitu sulit dan melelahkan untuk menuju kesana, pasti setelah sampai di sana lelah yang anda rasakan pasti hilang oleh keindahan dan kesegaran udara yang tidak tercemar oleh polusi dan juga kicauan burung yang sangat merdu.
ops...!!!Belum selesai, masih ada satu lagi yaitu obyek yang berada tepat disamping Hutan Gendol tersebut yaitu sebuah Gua yang bernama Gua Resi yang terletak di kampung Ngringin. Gua yang lumayan indah dan masih alami. tempat yang tenang dikelilingi oleh pohon-pohon besar menambah kelengkapan. dan juaga banyak mitos yang menyebutka terjadinya gua tersebut menurut masyarakat setempat.
Banyak anak-anak muda yang belibur disana setelah belajar dan bekerja untuk menikmati pemandangan yang disajikan oleh gua tersebut atau hanya untuk sekedar menghirup udara segar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H