Mohon tunggu...
Dwi Via Cahya Bulan
Dwi Via Cahya Bulan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Pendidikan Indonesia

Hi, seorang mahasiswi program studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengabdian kepada Masyarakat: Edukasi Literasi Finansial Kepada Anak Usia Dini Melalui Poster di Desa Lontar

5 September 2022   18:27 Diperbarui: 5 September 2022   18:41 1026
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Dokumen Pribadi

Desa Lontar, Tirtayasa ---  Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Kampus Universitas Pendidikan Indonesia di Serang yang diketuai oleh Lizza Suzanti, S.Pd., M.Si. mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di Desa Lontar Tirtayasa Kabupaten Serang pada Sabtu, 3 September 2022 dengan tema Edukasi Literasi Finansial Kepada Anak Usia Dini Melalui Poster.

Pentingnya edukasi tentang literasi finansial kepada anak sejak dini didasarkan pada alasan bahwa kemampuan untuk memahami dan mengelola keuangan merupakan salah satu kecakapan hidup yang harus dimiliki sejak dini. Oleh sebab itu, edukasi tentang literasi finansial hendaknya sesuai dengan perkembangan anak melalui media yang tepat agar efektif.

Edukasi literasi finansial melalui poster, tidak hanya mendukung gerakan literasi, namun juga dapat memberikan bantuan kepada masyakakat khususnya guru dan orang tua dalam memberikan pemahaman terkait finansial kepada anak usia dini dengan konsep yang menyenangkan.  Kegiatan ini juga secara tidak langsung dapat menanamkan nilai-nilai karakter seperti budaya gemar menabung, kemampuan membedakan antara keinginan, dan kebutuhan dan kemampuan mengalokasikan keuangan kepada anak usia dini. Selain itu pula, dari poster yang dibagikan dapat memenuhi ketersediaan media edukasi literasi finansial bagi anak usia dini yang masih terbatas sehingga dapat membantu guru atau orang tua dalam memberikan pemahaman kepada anak tentang literasi finansial.

Selain Lizza, tim PkM ini beranggotakan Tiurlina, M.Pd., dan Pepi Nuroniah, M.Pd. Ketiganya merupakan dosen Kampus UPI di Serang. Kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa dari Program Studi PGPAUD yakni Siti Dela Soflianti, Dwi Via Cahya Bulan, Siti Annisa Burairoh, Awalia Fajriah, dan Gita Cahya Utari.

Kegiatan edukasi yang diikuti oleh 25 anak usia 4-6 tahun ini diawali dengan pembacaan kalam illahi, sambutan ketua pelaksana, sambutan bapak Muhammad Effendi selaku Perwakilan Kepala Desa Lontar, dan doa. Pada kegiatan inti, peserta dibagi menjadi 5 kelompok yang dipandu oleh 1 orang mahasiswa untuk menjelaskan poster literasi finansial yakni tentang kegunaan uang, cara mengelola, dan lain sebagainya. Konsep materi didukung dengan 3 (tiga) poster yang sudah didesain oleh tim yang disesuaikan dengan tujuan  kegiatan dan  kondisi lingkungan sekitar tempat tinggal anak yaitu lingkungan pesisir pantai serta karakter anak agar dapat dipahami.

Sumber: Dokumen Pribadi
Sumber: Dokumen Pribadi

Kegiatan berlangsung dengan lancar, antusiasme anak-anak juga sangat baik, mereka mengikutinya hingga selesai. Melalui kegiatan ini, tujuan mengedukasi anak usia dini mengenai literasi finansial tercapai dan ke depananya dapat merancang kegiatan lain yang memiliki manfaat bagi masyarakat khususnya masyarakat di Desa Lontar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun