Mohon tunggu...
DWI PARYANTI
DWI PARYANTI Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Membuat Pot Sabut Kelapa Mudah, Murah dan Ramah Lingkungan

24 April 2018   05:32 Diperbarui: 6 Mei 2018   18:39 9705
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanaman kelapa memiliki banyak manfaat. Seluruh bagian tanaman dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Antara lain adalah bagian sabut kelapa.  Sabut kelapa yang sudah kering dapat dimanfaatkan untuk berbagai kerajinan. 

Pada kesempatan ini saya akan memberikan contoh pemanfaatan sabut kelapa kering. Sabut kelapa kering dapat dimanfaatkan untuk pembuatan pot gantung, pot gantung yang terbuat dari sabut kelapa ini bersifat lembab dan mudah menyerap air, oleh karena itu pot gantung ini dapat digunakan untuk menanam jenis tanaman pakis seperti kadaka, tanduk rusa, suplir dan lain sebagainya. 

Selain untuk menananam jenis tanaman pakis juga dapat digunakan untuk menanam angrek, tentunya hal ini akan memberikan kesan yang alami dan elegan pada tanaman anggrek. Berikut ini saya bagikan cara pembuatan pot sabut kelapa

A. Alat

  1. Pisau
  2. Gunting
  3. Pisau besar
  4. Bor

B. Bahan 

  1.  Sabut kelapa yang sudah kering
  2. Tali ijuk

C. Cara Pembuatan

1. Ambillah sabut kelapa dari kulitan kelapa yang sudah kering, gunakan linggis untuk menguliti kelapa agar kupasan sabut tetap terjalin. Jika di desa -- desa kulit kelapa ini sudah dikuliti sedemikaina rupa sehingga kupasan sabut kelapa masih terjalin.

Lembarkan sabut kepapa dan potonglah bagian atasnya dengan menggunakan pisau besar. Sehingga diperoleh bentuk seperti gambar berikut ini.

Sabut kelapa dipotong 1/4 bagian pada bagian atas (Dokumentasi Pribadi)
Sabut kelapa dipotong 1/4 bagian pada bagian atas (Dokumentasi Pribadi)
2. Tandai bagian bawah dan atas pada setiap belahan dengan menggunakan tipe ex, bagian ini akan dibor untuk mengikat belahan sabut kelapa sekaligus untuk tali ikatan pot.

3. Borlah dengan hati -hati pada bagian yang sudah diberi tanda.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
4. Talikan ijuk pada setiap lubang sabut kelapa sehingga setiap belahan sabut dapat menyatu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun