Mohon tunggu...
Dwiki Setiyawan
Dwiki Setiyawan Mohon Tunggu... karyawan swasta -

#Blogger #Solo #Jakarta | Penyuka #Traveling #Sastra & #Politik Indonesia| Penggiat #MediaSosial; #EventOrganizer; #SEO; http://dwikisetiyawan.wordpress.com https://www.facebook.com/dwiki.setiyawan http://twitter.com/dwikis

Selanjutnya

Tutup

Humor

Perbedaan Dosen dan Politisi

24 September 2010   08:37 Diperbarui: 26 Juni 2015   13:00 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ada dua tindakan memalukan yang membedakan antara dosen dan politisi. Tindakan itu dapat mengakibatkan terjungkalnya jabatan kedua profesi terhormat itu dengan kadar yang berlainan. Dua tindakan dimaksud, yakni: plagiasi dan selingkuh.

Bila seorang dosen ketahuan melakukan plagiasi atau menjiplak karya tulis orang lain, maka tidak ada ampun baginya. Nama baik jatuh, kredibilitas merosot hingga periuk nasi terpelanting. Namun jarang kita dengar seorang dosen yang ditengarai melakukan selingkuh (ketahuan atau dilaporkan) terhambat karirnya.

Sebaliknya bila seorang politisi terendus melakukan plagiasi, niscaya ia akan aman di posisi empuk yang tengah didudukinya. Pada saat beriringan, begitu seorang politisi diwartakan media massa terlibat main serong dengan perempuan bukan istrinya, disertai bukti-bukti entah foto atau video, sudah dapat dipastikan ia terjungkal dari jabatannya dengan sangat menyakitkan.

Tak perlu saya paparkan bukti-bukti atas pernyataan di atas. Begitulah perbedaan nyata antara dosen dan politisi. Hehehe.

*****

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun