Penyematan tag yang tepat, tanpa anda sadari tulisan yang telah dibuat akan tetap mendatangkan pengunjung sekalipun sudah anda buat lama. Lantaran anda akan dibantu mesin pencari. Di tulisan Titip Rindu Buat Ibuku, saya memberi tag "Dusun Criwikan". Ketika saya ketikkan tag "Dusun Criwikan" di mesin pencari Google, hampir 90 % hasil pencarian mengarah ke tulisan Titip Rindu Buat Ibu yang saya dibuat. Keuntungan yang saya dapat, jika ada teman lama, sanak saudara atau tetangga yang kini berada di negeri antah berantah mengetikkan kata kunci tersebut maka ia akan ketemu dengan tulisan yang pernah saya buat.
Dengan demikian, jangan sepelekan kotak tag setiap kali anda membuat postingan. Isilah dengan tag atau label yang sesuai dengan postingan yang tengah dibuat. Semoga posting bertajuk Fungsi Tag dalam Postingan ini bermanfaat.
*****
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H