Mohon tunggu...
Dwi Endah
Dwi Endah Mohon Tunggu... -

Aktifis BIG SMILE Rumah Zakat , Branch Head Cita Sehat Foundation, Manager Rumah Bersalin Sehat Keluarga Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Rumah Zakat Peringati Hari Kartini dan Hari Bumi dalam Greget Shodaqoh Sampah Warga

23 April 2012   01:51 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:16 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13351457761722436371

Dalam rangkaian semarak hari kartini (21 April ) dan peringatan hari bumi pada tanggal 22 April, program kesehatan Rumah Zakat Cabang Yogyakarta bekerjasama dengan LPMD (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa) Dusun Kauman, Tamanan, Banguntapan mengadakan Launching Program Mawar Asri dalam bahasa jawa “Makaryoning Warga Agawe Saras Resik lan Indah” ( Kegiatan Berbasis Masyarakat Untuk Mewujudkan Lingkungan yang Sehat, Bersih dan Indah).

Launching ini diawali dengan Greget Shodaqoh Sampah yaitu kerja bakti dusun dan panen sampah oleh masyarakat wilayah Dusun Kauman Tamanan Banguntapan Bantul. Dilanjutkan dengan serah terima sarana prasarana kelola sampah dan kebun dusun, motivasi kesehatan serta inisiasi posyandu lansia dengan melaksanakan pemeriksaan kesehatan lansia.Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Minggu, 22 April 2012 jam 07.00 – 09.00 bertempat di  rumah Bapak Dukuh RT 2 Kauman Tamanan Banguntapan Bantul. Dihadiri oleh perwakilan Bappeda Kabupaten Bantul, Camat Banguntapan, Lurah Tamanan, Ketua LPMD dan kepala dukuh Kauman.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya kesehatan lingkunganyangtercantum dalam point indikator dalam PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) adalah Kesehatan lingkungan terkait pengelolaan sampah. Kebanyakan masyarakat menganggap sampah adalah kotor dan tidak bermanfaat. Hanya sebagai sumber penyakit. Perspektif “yang penting bersih ditempat sendiri” tanpa memperhatikan dampak dilingkungan sekitar hendaknya mulai diubah. Dengan menerapkan konsep pengelolaan sampah berbasis masyarakat dengan shodaqoh sampah diharapkan dapat menjadi solusi dalam penanganan sampah yang ada di lingkungan, selain itu dengan penerapan program shodaqoh sampah ini meningkatkan peran serta dan kemandirian masyarakat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun