Mohon tunggu...
DWI CAHYONO 0604
DWI CAHYONO 0604 Mohon Tunggu... Penulis - PELAJAR/SISWA

Aku seorang pelajar. Walaupun masih pelajar, aku menulis artikel yang bisa menambah pengetahuan kalian lho! Semoga ilmu bermanfaat ya!

Selanjutnya

Tutup

Trip

Ulasan Hotel JS Luwansa yang Recommended Banget

31 Maret 2021   22:02 Diperbarui: 2 April 2021   18:04 1157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Halo guys semuanya! Saat ini aku pengen nge-bahas hotel yang tak kalah menarik dari yang lainnya, yaitu Hotel JS Luwansa. Hotel tertinggi yang berada di daerah Jakarta. Lokasinya ada di Jalan Rasuna Said, Epicentrum, Jakarta Selatan. 

Hotel ini punya desain mewah di setiap ruangan, terutama pada kamar tidurnya. Jumlah kamarnya mencapai sekitar 3.000 kamar. Wah banyak banget ya! Memang tidak pernah ada yang sampai ribuan kamar di hotel. Kamar tidur itu memiliki kasur yang sangat lembut dan halus. Untuk kamar mandinya terdapat shower dan alat pelengkap di hotel tersebut, seperti handuk atau sabun dan sampo. Selain itu, AC nya udah berasa bikin nyaman kalau lagi nyantai buat tidur atau nonton TV. Dari jendelanya, kita bisa lihat pemandangan di Epicentrum seperti Plaza Festival atau Glanggang Olahraga. 

Lalu, ada juga meeting room yang ruangannya sebesar mall. Meeting room itu biasanya digunakan untuk acara pernikahan atau pertemuan khusus orang kantor. 

Di lantai 3, ada kolam renang yang desain tempatnya mirip dengan Hotel Bidakara nih! Untuk memesannya ada di samping pintu masuk kolam renang. Airnya jernih dan dingin banget kayak lagi di Waterboom. Jadi bisa buat satu keluarga untuk bermain dan berolahraga berenang di pagi hari. 

Foto Dokumen Pribadi
Foto Dokumen Pribadi

Selain itu juga, terdapat beragam menu untuk sarapan pagi di lantai dasar hotel ini. Dekorasinya cukup unik karena suasananya mirip dengan kafe. Menunya sudah termasuk makanan dari daerah barat, Indonesia, dan Cina. Semuanya memang lezat, tapi harganya yang mahal. 

Untuk minuman jus atau kopi juga tersedia. Minumannya ada jus jeruk, jus semangka, dan sebagainya. Yang lebih lezatnya lagi kalau ada salad buah dengan yogurt lezat. Soal rasa jadi makin nikmat dengan perpaduan manisnya buah dan asamnya yogurt manis.

Menurutku, tempat hotel ini memang recomended untuk travelers. Hotelnya dipadukan dengan suasana yang berbeda makin seru nih! Karena kita bisa melihat sekeliling di daerah Epicentrum. Selain kamar tidurnya yang nyaman, juga kolam renangnya yang bikin dingin dan enaknya ngga abis-abis. Sarapannya juga unik dan sensasi rasa yang sempurna. Jadi enak banget kalau nginep sama keluarga, saudara, atau teman.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun