Mohon tunggu...
Andrew
Andrew Mohon Tunggu... Freelancer - Murid

haehuahuehauhuhaeuheahuehauehaheiaheihaeihueaheuahiehi

Selanjutnya

Tutup

Games

Kritik Fans terhadap Streamer karena Mempromosikan Judi Online

13 November 2023   19:27 Diperbarui: 13 November 2023   19:27 258
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Games. Sumber ilustrasi: Unsplash

Dalam era digital ini, media sosial dan platform seperti streaming di youtube telah menjadi alat utama untuk berinteraksi dan komunikasi. Tidak jarang bahwa platform seperti ini digunakan untuk alat promosi. Namun, apa jadinya jika promosi tersebut menuai kontroversi seperti mempromosikan permainan judi online?

akhir-akhir ini permainan slot online telah menjadi salah satu bahan yang sering dibicarakan oleh seluruh masyarakat Indonesia. Karena banyak influencer seperti streamer di media platform dengan mempromosikan game online saat didonasi atau disponsori oleh nama game tersebut. Game online bertema judi itu adalah bentuk perjudian dimana pemain memasukkan uang ke dalam mesin untuk memutar gulungan berisi berbagai simbol. Jika hasil simbolnya merupakan kombinasi yang tepat maka orang tersebut akan memenangkan uang yang lebih banyak dari uang yang dimasukan, tetapi jika kombinasi simbol tersebut tidak cocok maka uang yang dimasukan akan hilang.

Di platform media seperti YouTube termasuk aplikasi live streaming Mobile Legends sudah menjadi media utama promosi perjudian online. Permainan slot hanya perlu mempromosikan dirinya di saluran streamer dengan mengeluarkan jutaan uang supaya dilihat oleh streamer tersebut dan berharap nama websitenya disebut.  Streamer-streamer seperti Marsha Ozawa, "R7" atau Rivaldi Fatah, "Antimage" Maxhill Leonardo, "XINN" atau  Yesaga Omega Armando telah mendapatkan peringatan oleh Kementerian dan Informatika (Kominfo) untuk tidak lagi mempromosikan permainan slot karena melanggar Pasal 27 ayat (2) UU ITE yang berbunyi "Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan atau membuat dapat diaksesnya informasi elektronik atau dokumen elektronik yang memiliki muatan yang melanggar kesusilaan".

Selain pertimbangan hukum, ada juga isu moral. Streamer harus memiliki tanggung jawab moral untuk memilih produk atau layanan yang mereka promosikan, mempertimbangkan dampaknya terhadap masyarakat, terutama generasi muda yang rentan. Para streamer seperti Udil salah satu pro player Alter Ego sudah memberikan opini/sindiran tentang streamer didonasi uang dari judi online, namun mereka tetap bersikukuh bahwa mereka tidak bisa mengontrol donasi tersebut, dengan kata lain streamer tidak bisa menahan donasi yang lewat di live chat. Dengan hal tersebut, streamer Udil mendapat kecaman keras dari para streamer penerima donasi  slot game dan akhirnya peraturannya diperketat oleh Kementerian. Jika streamer mendorong perjudian, orang yang mempromosikan perjudian online bisa dipenjara. Mempromosikan permainan slot online dapat memotivasikan seorang individu untuk memainkan di situs, terutama karena situasi ekonomi yang sulit. Melihat streamer di donasi puluhan juta bisa mengalihkan pikiran seseorang dan mengubah perspektif bahwa permainan slot itu bisa memenangkan duit.

Akhirnya, netizen yang menonton siaran langsung live stream yang diduga mempromosikan permainan slot tersebut menghujat streamer tersebut dengan klarifikasi terkait siaran langsung. Namun netizen tetap mengkritik para streamer tersebut meski sudah memberikan klarifikasi dan tidak  lagi mempromosikannya karena menurut netizen, streamer yang mempromosikan game slot harusnya dipenjara atau tidak didenda karena  melanggar konstitusi. Dampak ini merugikan psikologi streamer serta reputasi, dengan ini akan mengurangi penghasilan dari platform youtube karena netizen sebagai kontributor terbesar dalam live stream dengan donasi atau nonton live. Dampak positifnya adalah tidak ada yang mempromosikan permainan judi online lewat live streaming di platform apapun, streamer juga sudah memblokir kata-kata seperti "gacor","jackpot",dan "cuan" di donasi tersebut supaya permainan slot online tidak dapat mempromosikan dirinya ke penonton. Hinaan dan sindiran dari netizen juga mempunyai dampak yang cukup besar dalam menyadarkan para streamer bahwa disumbang uang dari game slot itu haram dan tidak boleh dibanggakan.

Sebagai penutup, topik kontroversi ini mengajarkan kita bahwa dengan kekuatan media dan platform social juga menyiratkan tanggung jawab kita. Di era digital ini, setiap tindakan bisa dengan cepat menjadi viral dan langsung dinilai oleh pengguna/penggemar internet yang menontonnya. Sebagai influencer yang terkenal, Anda harus menjaga gambar bertindak dengan bijaksana dan mempertimbangkan dampak jangka panjang dari setiap keputusan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun