Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tantangan Timnas Indonesia Masuk Jajaran Elit Zona Asia

12 Juni 2024   09:08 Diperbarui: 12 Juni 2024   09:14 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Timnas Indonesia merayakan gol ke gawang Filipina. (Foto: ADIL NURSALAM/Kompas.com)


Tim Nasional Indonesia berhasil tembus babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.  Keberhasilan itu dipastikan terjadi setelah Tim "Garuda" menang meyakinkan (2-0) atas tamunya, Timnas Filipina di stadion Gelora Bung Karno, Jakarta (11/6/24).

Berada di grup F, Indonesia yang mengoleksi 10 poin menjadi runner up di bawah Timnas Irak. Timnas Irak yang mengalahkan Indonesia dalam dua pertemuan kandang dan tandang sudah terlebih dahulu tembus ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia dengan memegang rekor tak terkalahkan di grup F.  

Lolos ke babak ketiga adalah prestasi terbaru skuad Garuda sejak dalam asuhan tangan Pelatih Shin Tae-yong (STY). 

Sebelumnya, STY mampu membawa skuad Garuda Muda tembus Piala Asia U-23 di Qatar, dan bahkan sebagai debutan Timnas Indonesia mampu masuk partai semifinal dengan mengalahkan tim-tim kuat seperti Lebanon, Australia hingga Korea Selatan.

Kali ini, STY membawa Timnas senior melaju lebih jauh ke kualifikasi Piala Dunia 2026. Memang, jalan Indonesia masih panjang dan agaknya berat.

Bahwasannya, lawan-lawan Indonesia di kualifikasi babak ketiga terbilang jajaran elit yang sudah terbiasa atau boleh dikatakan sudah "makan garam" tembus ke Piala Dunia. Sebut saja timnas Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Qatar, dan Australia yang sering mewakili zona Asia ke Piala Dunia.

Pada tempat pertama, Indonesia yang masuk babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 seperti masuk 18 timnas jajaran elit zona Asia. Namun, di balik itu, bak kata-kata tokoh komik, Peter Parker yang berlaku sebagai Spiderman, "Seiring dengan kekuatan besar, datang juga tanggung jawab yang besar."

Begitu pula dengan jalan Timnas Indonesia. Masuk jajaran elit sebagai kekuatan besar untuk zona Asia, tetapi juga datang tanggung jawab dan tantangan yang besar yang menanti Timnas Indonesia.

Harapannya, kualifikasi grup F menjadi pelajaran dan sekaligus titik tolak untuk menghadapi tim-tim kuat di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 yang sedianya akan mulai terjadi 5 September 2024.  

Tantangan Indonesia makin sulit, pertama-tama, lantaran ambisi dari setiap timnas yang persis sama. Timnas mana pun pasti berambisi mau bermain di Piala Dunia. Terlebih lagi, format Piala Dunia 2024 berubah yang memungkinkan zona Asia menyumbangkan 8 Timnas.

Tantangan lainnya adalah kualitas dari 17 Timnas yang tembus babak ketiga Piala Dunia 2024. Timnas "Garuda" menjadi satu-satunya perwakilan dari zona Asia Tenggara. Ini menjadi sebuah kebangaan, tetapi juga itu bisa mewanti-wanti Indonesia tentang kekuatan lawan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun