Selain itu, efek lain Abrahimovich adalah perkembangan sepak bola Liga Inggris. Abrahimovich dinilai sebagai pengusaha kaya pertama yang berani menginvestasikan uang banyak untuk membangun klub kuda hitam agar bisa berprestasi di Liga Inggris.Â
Langkah ini kemudian ditiru oleh Manchester City yang diakuisisi oleh pengusaha dari Abu Dhabi. Yang paling terakhir adalah Newcastle United yang juga dibeli oleh konsorsium pengusaha asal Timur Tengah.Â
Langkah Abrahimovich sudah mendapatkan bukti nyata. 2 trofi Liga Champions sudah menjadi bukti bahwa Chelsea bukanlah tim yang dibangun untuk kejayaan di level domestik, tetapi telah menjadi klub yang patut diwaspadai di Eropa.Â
Boleh dibilang Chelsea telah menuliskan namanya sebagai salah satu klub elit Eropa. Inilah yang menjadi mimpi besar dari klub-klub kaya seperti Man City dan PSG yang sejauh ini masih nihil prestasi di level Eropa semenjak diambil alih oleh pengusaha kaya asal Timur Tengah.Â
Prestasi yang ditorehkan Chelsea selama masa kepemilikan Abrahimovich menjadi tantangan serius bagi  Todd Boehly. Tantangan paling pertama dari pengusaha asal Amerika Serikat ini adalah mempertahankan level permainan Chelsea di Liga Inggris dan Eropa.Â
Dengan komposisi skuad dan pelatih saat ini, Chelsea masih bisa berkata banyak pada musim depan. Tinggal saja Boehly mau mengiakan keinginan Thomas Tuchel dalam urusan transfer pemain.
Pasalnya, efek kepergian Abrahimovich seolah mengguncang performa Chelsea. Chelsea yang tampil konsisten sejak awal tahun 2022 tiba-tiba mengalami kemerosotan.Â
Di Liga Champions, Chelsea digeser oleh Real Madrid dalam laga yang cukup dramatis, terlebih khusus pada leg ke-2. Di Liga Inggris, Chelsea mengalami ketidakstabilan.Â
Yang menjadi penghiburan bagi Chelsea adalah berada di partai Final Piala FA. Akan tetapi, laga final ini tak menjadi gampang karena Chelsea berhadapan dengan Liverpool, yang nota bene tim yang mengalahkan Chelsea di final Piala Carabao.Â
Trofi piala FA bisa menjadi "rayuan" untuk pemilik baru dalam hal investasi pemain baru. Pasalnya, ada beberapa pemain penting yang memilih untuk tak memperpanjang kontrak untuk klub dan pergi ke klub lain.Â
Salah satunya bek Rudiger yang dikabarkan tertarik bergabung dengan Real Madrid. Selain itu, Azpilicueta A. Christensen berada dalam radar Barcelona.Â