Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Lionel Messi dan Eric Abidal "Berselisih," Akankah Berdampak pada Barca?

5 Februari 2020   11:22 Diperbarui: 5 Februari 2020   11:26 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lionel Messi. Sumber foto: Bleacher Report Football

Lini depan Barcelona semakin kritis. Tanpa striker yang mumpuni, di lini depan Lionel Messi hanya akan ditopang oleh Griezmann dan Ansu Fati.  

Sejauh ini, Eric Abidal belum menanggapi postingan Lionel Messi di Instagram. Tanggapan Eric Abidal sangatlah riskan.Relasi bisa saja memanas atau tidak bergantung pada tanggapan Eric Abidal.

Tetapi kalau kedua figur ini mempertimbangkan situasi dan kepentingan Barcelona, keduanya perlu menurunkan tensi dan mengembalikan keharmonisan tim. Terlebih lagi, saat ini Barcelona sementara di bawah pelatih baru dan belum menunjukkan hasil yang begitu meyakinkan.

Sejauh ini di bawah kendali pelatih baru, Quique Setien, Barcelona masih terlihat berhadapan dengan persoalan yang sama. Tim Catalan ini begitu hebat saat bermain di depan pendukungnya sendiri, tetapi begitu melempem di kandang lawan.

Hal ini terbukti pada beberapa laga yang dilakonkan oleh Setien. Saat Setien menuntun pemainnya bermain di hadapan pendukungnya di Camp Nou, Barcelona berhasil mengatasi lawan-lawan mereka.  

Tetapi saat mereka bermain di kandang lawan, seperti pada laga versus Valencia (25/01) di kompetesi La Liga, Barcelona malah keok dengan skor (2-0).

Jadi pada titik ini, Barcelona sedang berhadapan dengan mentalitas. Mentalitas garang di kandang sendiri, tetapi melempem di kandang lawan.

Mentalitas itu membutuhkan motivasi yang tepat dari pelatih. Hal ini sebenarnya menjadi pokok perhatian tim untuk saat ini. Apalagi musuh abadi, Real Madrid sedang menunjukkan konsistensi di La Liga.

Kalau Barcelona tidak segera berbenah, trofi La Liga mesti mendarat di klub ibu kota, Real Madrid yang sedang berada di posisi pertama kompetesi La Liga dengan unggul 3 poin dari Barcelona.

Gobin Dd

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun