Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Carlo Ancelotti dan Pep Guardiola Saling Memuji Sebelum Berduel di Awal Tahun Baru

1 Januari 2020   22:35 Diperbarui: 1 Januari 2020   22:46 137
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto Bleacher Report Football

Di awal tahun baru 2020, kompetesi Liga Inggris akan menyajikan beberapa laga menarik di pekan ke-21 kompetesi Liga Inggris. Selain laga antara Manchester United versus Arsenal, ada juga laga antara Everton versus Manchester City (2/1/20).

Salah satu hal yang menjadikan pertemuan antara Everton dan Manchester City akan berlangsung seru karena sosok pelatih baru Everton. Carlo Ancelotti.

Seperti yang terlansir dalam Daily Mail (31/12/19), Pep Guardiola mengatakan kalau Carlo Ancelotti merupakan salah satu pria paling pandai di dunia sepak bola. Karenanya, Pep Guardiola sadar akan pengaruh kehadiran Carlo Ancelotti di Everton.

Jadinya, duel antara Manchester City versus Everton ini akan melibatkan adu taktik dua pelatih tersohor dunia sepak bola saat ini. Carlo Ancelotti versus Pep Guardiola.

Dua pelatih ini mempunyai segudang prestasi bersama klub yang mereka latih. Keduanya berasal dari generasi yang berbeda dan juga mempunyai gaya dan metode kepelatihan yang berbeda.

Carlo Ancelotti tiba dari Italia dengan membawa sejuta harapan bagi fans Everton. Benang merah dari sejuta harapan itu adalah kesuksesan. Kesuksesan yang diwarnai dengan kemenangan.

Ancelotti sudah melakonkan dua laga bersama Everton. Hasilnya positif. Ancelotti berhasil mengantarkan Everton mengalahkan Burnley dan Newcastle dengan kemenangan seratus persen.

Tentunya, hal ini membawa kegembiraan bagi fans Everton. Dengan itu pula, Ancelotti pelan tapi pasti mulai menuliskan kembali namanya sebagai salah satu manajer yang perlu disegani. Betapa tidak, Ancelotti meninggalkan tanah airnya karena dipecat oleh Napoli dengan situasi yang tidak mengenakkan.

Kemenangan di dua pertandingan tidak bisa menjadi tolok ukur utama untuk menilai kesuksesan Ancelotti di Everton. Ujian demi ujian akan datang dalam karir kepelatihannya. Salah satunya dalam laga pekan ke-21 di kompetesi Liga Inggris.

Ancelotti akan membawa anak-anak asuhnya ke markas Manchester City. Melawan Manchester City bukanlah ujian gampang. Selain mereka dilatih oleh pelatih berbakat Pep Guardiola, Manchester City mempunyai segudang amunisi yang bisa melukai awal bulan madu Ancelotti di Everton.

Manchester City pastinya tidak mau memandang sebelah mata laga melawan Everton. Kalau M.City ingin menjaga kans mereka untuk meraih trofi musim ini, kemenangan adalah harga mutlak. Bermain di depan pendukung sendiri di Etihad Stadium bisa menjadi nilai tambah bagi Pep Guardiola dan anak-anak asuhnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun