Rencana Luffy menantang Kaido benar-benar menggemparkan dunia. Sosok yang dianggap sebagai bencana di lautan karena kekuatannya yang luar biasa ditantang oleh seorang rookie yang baru pertama kali tiba di New World.
Kaido yang memiliki julukan lain The Beast begitu ditakuti seantero lautan, sampai-sampai tiga admiral Angkatan Laut tidak berani menyentuh negeri Wano meskipun tahu negeri itu sudah 20 tahun dijajah oleh Kaido, kini ditantang oleh sebuah armada kecil Luffy Si Topi Jerami.
Seperti Yonkou-yonkou lainnya, Kaido juga memiliki armada besar bajak laut yang mendukungnya. Kaido setidaknya memiliki anak buah belasan ribu bajak laut.
Itu belum termasuk para Petinggi Enam Penjuru yang memiliki nilai bounty ratusan juta belly. Itu juga belum termasuk trio Jack, Queen, dan King yang masing-masing memiliki nilai bounty di kisaran 1 miliar belly semua.
Sementara Luffy hanya memiliki armada kecil berjumlah 9 orang saja: Zorro, Nami, Sanji, Usopp, Chopper, Robin, Franky, Brook, dan Jinbei.
Kaido beda kelas dengan Donquixote Doflamingo
Meski para bajak laut New World dan pihak Angkatan Laut sekalipun mengakui bahwa Mugiwara no Luffy adalah bajak laut rookie yang memang sangat kuat, lawannya kali ini begitu mengerikan.
Hal ini sangat berbeda bila dibandingkan saat armada kecil Mugiwara no Luffy menyerbu Donquixote Doflamingo untuk membebaskan negeri Dressrosa dari penjajahan. Seperti diketahui para pecinta serial manga One Piece umumnya, nilai bounty kapten bajak laut Donquixote tersebut "hanya" 340.000.000 belly.Â
Nilai bounty Donquixote Doflamingo 340.000.000 belly. Nilai bounty komandan Jack 1.000.000.000 belly.
Seluruh dunia menantikan hasil akhir pertarungan yang akan berlangsung mengerikan tersebut. Lebih tepatnya menantikan kabar tentang akhir tragis petualangan bajak laut debutan yang fenomenal, Monkey D. Luffy, di tangan Kaido. Jadi sosok bandit sekuat Donquixote Doflamingo pun ternyata lebih lemah daripada komandan terlemah Yonkou Kaido yang bernama Jack.
Niat suci Luffy membebaskan negeri Wano dari penjajahan bajak laut Kaido semakin sulit diwujudkan. Tersiar kabar bahwa setelah rencana Luffy menantang Kaido di negeri Wano diketahui seluruh dunia, Big Mom yang mengetahui hal tersebut ikut menyusul ke negeri Wano. Big Mom ingin balas dendam pada Luffy.