Mohon tunggu...
Dongeng Kopi
Dongeng Kopi Mohon Tunggu... Pramusaji - Berbiji baik, tumbuh baik!

Kedai Kopi yang terintegrasi dengan Taman Baca Alimin, serta Rumah Sangrai yang menghasilkan aneka kopi biji dan bubuk. Ruang paling pas untuk buku, kopi dan komunitas. Hadir di Umbulmartani, berada di kaki Merapi, dan Sasana Krida Dongeng Kopi Roastery di Tirtomartani, 700 meter dari Candi Kedulan, 5 Kilometer dari Candi Prambanan. Keduanya ada di Sleman Jogjakarta

Selanjutnya

Tutup

Joglosemar

Nominal Saldo Payah? Datangi #MakeYourOwnCoffee Dongeng Kopi!

24 Januari 2024   10:12 Diperbarui: 24 Januari 2024   10:21 81
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Setiap Hari, Kita Selalu berkutat dengan angka-angka. Sumber Gambar: Dok. Dongeng Kopi

Setiap hari dalam setahun, kita selalu disuguhi angka-angka, makan angka-angka, bicara angka-angka lupa memaknai sampai dimana kita sebagai manusia.

Dunia memang sudah bersalin rupa.

Bangun tidur lihat angka dari jam yang berputar, membaca kalender sudah sampai mana, bertanya berapa jumlah rekening, apa target berikutnya, proyeksi angka dipancang, evaluasi angka disajikan, belanja kebutuhan dikonversi angka, bekerja diwujud angka, yang ditambah berupa angka, yang dikurang angka lagi, dikali bagi bahkan pengalaman dikonversi jadi angka.

Kita terlalu dibikin pening lewat angka-angka. Dahi berkenyit dihidangi angka, bahkan urutan ngapa ngapain juga disemat angka.

Pegawai statistik mandi angka, petugas pajak berenang di angka, tukang catut anggaran menggulai angka. Penagih hutang menggertak angka, juru parkir menyemprit angka, Bos bos gemuk menyemproti angka saban rapat rapat terbatas.

Juru suguh data memanipulasi angka, para pejabat bohong soal angka, wong cilik dijanjikan angka angka. Semua sibuk dengan bilangan. Sibuk berkutat di angka-angka.

Setiap hari dalam setahun, kita selalu disuguhi angka-angka, makan angka-angka, bicara angka-angka lupa memaknai, lupa menikmati kopi tanpa angka-angka.

Satu-satunya yang angka-angka adalah nomor belakangan itu cuman di @dongengkopi. Nominal angka di saldomu payah? Datang saja ke sesi #MakeYourOwnCoffee. Seduh suka-suka, bayar suka-suka!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Joglosemar Selengkapnya
Lihat Joglosemar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun