Mohon tunggu...
Don Eskapete
Don Eskapete Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger

who am i?

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Wanita yang Tertidur di Royal Wedding 2018

22 Mei 2018   12:54 Diperbarui: 22 Mei 2018   13:06 859
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rasa kantuk memang bisa menyerang siapa saja, kapan saja dan di mana saja. Dalam keadaan tubuh yang sedang lelah, rasa kantuk sepertinya menjadi hal yang mudah datang. Biasanya hal ini terjadi ketika malam hari, setelah kita disibukkan dengan segala aktivitas seharian penuh.

Namun ada kalanya rasa kantuk datang di waktu yang tidak kita kehendaki. Ketika kita membutuhkan konsentrasi penuh untuk melakukan sesuatu, rasa kantuk menyerang tanpa diharapkan. Dan jika ini terjadi, susah payah kita berusaha mengusir rasa kantuk itu.

Pada hari biasa, jam-jam setelah makan siang menjadi waktu kritis di mana rasa kantuk menyerang. Langkah antisipasinya bisa dengan minum secangkir kopi, atau mengobrol dengan teman kerja untuk mengusir rasa kantuk itu.

Momen lain di mana rasa kantuk tidak diharapkan datang adalah ketika kita sedang berada di tengah-tengah aktivitas yang melibatkan banyak orang. Seperti ketika sedang mendengarkan khutbah Sholat Jumat bagi umat muslim, atau ketika mendengarkan khotbah ibadah Minggu bagi umat Kristen.

Meski tidak diharapkan, kita sering melihat orang yang terserang kantuk di tengah-tengah acara tersebut. Atau malah kita sendiri pernah mengalaminya? Beruntung jika tidak banyak orang yang mengetahui kejadian tersebut, namun akan lain cerita jika kejadian ini tertangkap kamera hingga akhirnya tersebar ke seluruh dunia.

Yang saya maksudkan di sini bukanlah anggota dewan yang tertangkap kamera tengah tertidur di tengah-tengah sidang, melainkan peristiwa besar yang beberapa hari lalu berlangsung dan masih banyak diperbincangkan masyarakat dunia sampai hari ini.

Royal Wedding, sebuah pernikahan kerajaan kembali terjadi di Inggris tanggal 19 Mei 2018 lalu yang juga bertepatan dengan bulan Ramadhan. Putra bangsawan Inggris, Pangeran Harry secara resmi menikah dengan Meghan Markle, seorang aktris berkebangsaan Amerika Serikat.

Salah satu peristiwa unik yang tertangkap oleh kamera yaitu ketika salah satu tamu undangan tertangkap sedang memejamkan mata di tengah prosesi pernikahan. Momen ini terjadi ketika Bishop Michael Curry sedang menyampaikan khotbah.

Diyakini bahwa wanita yang tertangkap kamera tengah tertidur tersebut adalah Princess Mabereng Seeiso dari Lesotho. Wanita yang mengenakan busana berwarna abu-abu dan topi pink ini kedapatan sedang menundukkan kepala dan memejamkan mata.

Media-media daring internasional seperti Daily Mail, The Sun, atau Express menulis berita tersebut di antara berita-berita lain mengenai Royal Wedding 2018. Cuitan-cuitan di twitter tak ketinggalan juga  menangkap peristiwa unik ini:

"This woman in African print and pink sleeping?"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun