Dalam menjalankan setiap jenis bisnis, ada permulaan yang harus ditempuh. Menghadapi kegagalan berkali kali, hingga akhirnya mencapai kesuksesan. Tapi dari sekian banyak orang yang demikian, ada sebagian kecil orang yang bisa mencapai kesuksesan tanpa mengalami kegagalan sama sekali, atau kalaupun ada, hanya kegagalan kecil yang dialaminya. Jenis bisnis yang paling banyak peluang kegagalannya adalah bisnis property! Hal itu terjadi karena banyak orang melakoni bisnis ini secara terburu buru karena tergiur dengan pendapatan dan profit yang akan didapatkannya, tanpa terlebih dahulu mempelajari imunya dengan matang.
Jika Anda ingin mencoba bisnis property hendaknya memperhatikan apa sajakah langkah dalam memulai bisnis property, Bagaimanakah sebenarnya proses bisnis property dijalankan? Dan apa saja modal yang harus dimiliki oleh seorang pebisnis property?
a. Niat dan tekad yang kuat
Ketahuilah, bahwasanya bisnis property tidak akan cocok dijalankan oleh orang yang lemah, mudah menyerah dan gampang putus asa. Setidaknya Anda harus memiliki sikap mental positif yang selalu bersemangat dengan apapun hasil yang terjadi dan mau bekerja keras menggapai tujuan. Karena itu, siapkan niat yang pasti bahwa Anda akan menjalankan bisnis property, setelah itu tekadkan bahwa apapun yang terjadi Anda tidak akan mudah menyerah.
b. Ilmu yang memadai
Apapun yang akan dilakukan, lakukanlah dengan ilmu! Begitulah pepatah yang sering kita dengar. Agar bisa menjalankan bisnis property dengan baik dan benar, ketahuilah ilmunya dengan memadai. Mulai dari cara memilih properti yang akan menghasilkan profit besar, bagaimana cara menyulap properti yang biasa saja menjadi properti dengan nilai jual yang luar biasa, bagaimana cara mendapatkan modal dana untuk membiayai properti serta bagaimana cara menjual properti. Pelajari semua ilmu tersebut secara lengkap, agar pada saat memulai bisnis ini, Anda sudah tahu apa saja yang harus dilakukan.
Modal apa sajakah yang harus dimiliki pebisnis property?
Untuk urusan modal, maka yang harus dimiliki adalah sebagai berikut :
a. Keterampilan komunikasi
b. Kemampuan menganalisa
c. Keterampilan marketing
d. Kemauan yang keras
Itulah penjelasan tentang tips menjalankan bisnis property. Silahkan baca tulisan selengkapnya disini.
Semoga bermanfaat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H