Mohon tunggu...
Dr.Ari F Syam
Dr.Ari F Syam Mohon Tunggu... Dosen - Akademisi, Praktisi Klinis,

-Staf Departemen Ilmu Penyakit Dalam FKUI-RSCM (@DokterAri) -Ketua Umum PB Perhimpunan Endoskopi Gastrointestinal Indonesia (PEGI)

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Tips Jaga Kesehatan saat Pilkada

14 Februari 2017   15:54 Diperbarui: 14 Februari 2017   22:28 372
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gonjang-ganjing pilkada serentak 2017 akan mencapai puncaknya besok di hari pelaksanaan tanggal 15 Maret 2017. Walau episode berikutnya adalah menunggu hasil akhir pilkada yang juga tidak kalah membuat stres tersendiri bagi yang terlibat langsung. Proses pilkada ini memang bisa habis satu putaran ada yang akan berakhir dengan dua putaran.

Berbagai dampak dari proses pilkada ini, khususnya seputar masalah kesehatan, akan muncul setelah ini. Becermin dari pemilihan sebelumnya, rangkaian proses pemilu ini akan membawa dampak buruk bagi kesehatan orang-orang yang terlibat pada proses pilkada tersebut. Adapun orang-orang yang terpapar pada kondisi kesehatan yang buruk akibat kelelahan tersebut adalah para tim sukses calon kepala daerah, baik tingkat provinsi maupun kabupaten dan kotamadya, para penyelenggara pemilu, baik anggota KPU pusat/KPU daerah, anggota Bawaslu pusat dan daerah, serta penyelenggara pemilu antara lain anggota PPK, PPS, dan KPPS baik di tingkat desa, kecamatan, kabupaten, dan tingkat provinsi.

Pengalaman yang lalu merupakan pelajaran berharga bagi kita saat ini. Berbagai kasus gangguan kesehatan terjadi pada pilkada yang lalu. Ternyata proses pilkada ini tidak saja mengorbankan waktu dan tenaga bagi penyelenggaranya, termasuk kepada tim sukses dan fans calon kepala daerah, tetapi juga dapat terjadi pengorbanan jiwa, bisa saja ada masyarakat yang stres dan siap akan hasil akhir pilkada sehingga menyebabkan kematian. Kenapa hal ini bisa terjadi dan kelelahan bisa menyebabkan kondisi gangguan kesehatan sampai kematian dapat terjadi?

Dampak Buruk Kelelahan

Tubuh kita ini ada batasnya. Diibaratkan sebagai mesin mobil, tubuh manusia pun perlu istirahat. Jika terus dipaksa untuk beraktivitas, tubuh kita akan mengalami kelelahan. Dampak kelelahan ini adalah gangguan kesehatan secara umum, kambuhnya berbagai penyakit kronis dan menurunnya daya tahan tubuh seseorang. Kelelahan serta stres yang tinggi juga akan sangat mengganggu proses metabolisme dan hormonal dalam tubuh kita.

Kelelahan terjadi karena dipaksanya fisik dan mental kita untuk bekerja secara terus-menerus tanpa istirahat yang cukup, belum lagi informasi yang beredar di media sosial yang membuat kita menjadi terkaget-kaget. Selain itu, kondisi lingkungan kerja yang tidak sehat seperti bising, suhu ruangan yang panas, serta asap rokok di dalam ruangan memperburuk kelelahan yang dialami tersebut. Dampak kelelahan ini dapat berakibat serius bagi kesehatan dan kondisi ini diperburuk oleh konsumsi rokok yang terus-menerus disertai konsumsi suplemen dan minuman berenergi yang umumnya mengandung ginseng dan kafein ketika pada timses atau fans calon kepala daerah ini berkumpul.

Kelelahan berhubungan dengan berbagai gangguan kesehatan, seperti gangguan sistem pencernaan, gangguan sistem jantung dan pembuluh darah, termasuk pembuluh darah otak serta penurunan daya tahan tubuh.

Antisipasi Kelelahan dan Upaya Pencegahan Penyakit

Jika kita identifikasi beberapa hal yang bisa mencetuskan terjadinya kelelahan pada tim sukses dan penyelenggara pilkada adalah kerja yang terus-menerus dalam beberapa minggu terakhir dan beberapa minggu ke depan setelah rangkaian penghitungan suara ini selesai. Waktu kerja yang terus-menerus tanpa henti untuk mencapai death line yang telah ditentukan. Selain itu, umumnya mereka bekerja sampai larut malam sehingga kondisi ini dapat memperparah kelelahan yang terjadi. Waktu tidur mereka menjadi berkurang. Makan mereka juga umumnya tidak teratur. Kondisi ini semua akan memperburuk kelelahan yang terjadi.

Gangguan pencernaan merupakan hal utama yang terjadi jika seseorang mengalami kelelahan. Keluhan pencernaan yang timbul antara lain nafsu makan berkurang yang mana hal ini akan memperparah kondisi fisik yang sedang mengalami kelelahan. Seseorang yang mengalami kelelahan juga akan mengalami mual bahkan muntah serta nyeri di ulu hati.

Mereka yang mengalami kelelahan juga sebenarnya sudah tidak berkonsentrasi dan bekerja dengan baik. Selain itu, emosinya juga menjadi tinggi. Kecelakaan lalu lintas sering terjadi pada pengendara yang sedang mengalami kelelahan. Berbagai penyakit kronis dapat menjadi kambuh jika seseorang mengalami kelelahan, antara lain sakit maag, gangguan kejiwaan, asma, kencing manis (Diabetes Mellitus), hipertensi, stroke, dan serangan jantung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun