Mohon tunggu...
Admin Dokterrambut
Admin Dokterrambut Mohon Tunggu... -

Dokterrambut adalah situs yang menyediakan informasi maupun tips tentang kesehatan perawatan rambut. Selengkapnya kunjungi www.dokterrambut.org

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Masa Pertumbuhan Rambut yang Harus Anda Ketahui

28 September 2015   15:29 Diperbarui: 28 September 2015   17:29 910
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bisakah kita bayangkan apabila rambut kita tidak dapat tumbuh lagi setelah pertumbuhan yang pertama? Pasti tidak akan ada salon yang memangkasi rambut sehingga rambut yang rusak juga tidak dapat tumbuh kembali. Rambut sehat dan normal tumbuh sepanjang 0,5 inchi setiap bulannya. Apabila kita hitung untuk tiap jamnya, maka pertumbuhan rambut dalam 24 jam adalah sepanjang 0,3 mm.

Pertumbuhan rambut secara efektif tergantung pada usia, jenis kelamin, ras, dan iklim. Pada usia yang sudah lanjut, konsentrasi dan sekresi hormon tiroksin pada tubuh mulai berkurang. Hormon tiroksin merupakan hormon yang berperan dalam metabolisme pigmen rambut sehingga berkurangnya hormon tiroksin dapat membuat pigmen rambut menipis dan akibatnya rambut memutih.

Namun, pada masa kini banyak bahan-bahan kimiwai yang digunakan pada rambut. Beberapa jenis bahan kimia dapat merusak pigmen rambut. Akibatnya saat ini tidak sedikit keluhan rambut beruban atau memutih yang dialami oleh para kaum muda, sehingga rambut putih sudah tidak lagi didominasi oleh mereka yang sudah tua.

Selain faktor-faktor tersebut, iklim pun memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan rambut. Iklim panas menyebabkan pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat dan rambut lebih mudah menyerap air serta mengembang. Di daerah yang berhawa dingin, rambut menjadi susah panjang sehingga rambut yang dipotong menjadi awet karena tidak cepat panjang. Untuk itu ketahuilah masa-masa pertumbuhan rambut ini agar Anda bisamenumbuhkan rambut dengan baik sesuai kondisi pertumbuhan tersebut.

Proses Pertumbuhan Rambut
Ada 3 fase dalam proses pertumbuhan rambut, diantaranya adalah :

hair+growth+cycle
hair+growth+cycle
  1. Fase Anagen
    Fase anagen atau disebut juga dengan fase pembentukan rambut, dimulai dengan proses pembentukan folikel yang berasal dari epidermis ke arah dalam menuju lapisan dermis, yang diikuti dengan proses keratinisasi sehingga terbentuk rambut, waktu fase anagen ini berkisar antara 2-3, hingga 6 tahun.

  2. Fase Katagen/Masa Istirahat
    Setelah rambut terbentuk dan mulai tumbuh, rambut lama berada di tempatnya, tidak bekerja dan tidak berhubungan dengan papil rambut, tidak terjadi pembentukan apapun selama kurang lebih 2-3 minggu. 

  3. Fase Telogen/Masa Pergantian
    Pada masa pergantian, papil rambut bekerja membentuk umbi baru dan mendorong rambut lama lepas, jangka waktu yang diperlukan dalam fase telogen ini adalah 100 hari.

Setelah Anda mengetahui 3 masa pertumbuhan rambut, alangkah lebih baik Anda juga mengerti cara merawat rambut yang baik, agar rambut Anda tetap sehat, kuat dan tidak mudah terserang penyakit.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun