: Mengenang sumpah pemuda 28 oktober 1928
Begitu bisingnya negeri ini,
Disesaki ratusan juta jiwa yang entah dari mana muasalnya
Kini kita tak lagi punya masa lalu dan tak mungkin  mengerti soal masa depan
Janganlah kalian tanya ideologi atau sekedar warna bendera kepunyaan kami
Sebab mereka telah menggadainya kepada pembesar negeri ini
Sekarang apalagi yang kita harap, apalagi yang kalian nantikan
Ketika masa depan Indonesia adalah rumah-rumah kumuh
Ketika masa depan Indonesia adalah kemiskinan yang semakin termiskinkan
Ketika masa depan Indonesia adalah anak-anak yang kehilangan pendidikan juga kebesaran sejarah bangsanya sendiri
Ketika masa depan Indonesia adalah negeri yang disesaki hutang piutang