Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, bahwa Biola "Vieuxtemps"Â Guarneri del Gesu dibeli oleh seorang pembeli anonim seharga USD 16 juta lebih dalam sebuah private deal di tahun 2012. Sang pembeli tersebut lalu memberikan biola tersebut kepada seorang violinist Amerika bernama Anne Akiko Meyers sebagai pinjaman seumur hidup untuk dimainkan dalam konser-konsernya.
Potongan video youtube milik account Anne Akiko Meyers di atas menerangkan sekilas mengenai sejarah Biola "Vieuxtemps" Guarneri del Gesu tersebut.
Sebagaimana dilansir laman stringsmagazine.com, menurut violinist Anne Akiko Mayers biola "Vieuxtemps" Guarneri del Gesu meski sudah berusia lebih dari 2 abad namun kondisinya masih sempurna, tanpa retakan dan seolah-olah seperti baru saja dikirim dari workshop Guarneri kemarin. Ia sangat cocok dengan nada-nada yang dihasilkan oleh biola ini ketika memainkannya, menurutnya biola ini memiliki warna suara dan kekuatan yang luar biasa.
Demikian 5 Fakta "Vieuxtemps"Â Guarneri, salah satu biola legendaris termahal di dunia. Alat musik akan terus menemani perjalanan panjang sejarah manusia karena bermusik merupakan salah satu cara manusia untuk mengekspresikan cita rasa seninya dan ini akan terus dibawa sepanjang perjalanan sejarah.Â
Referensi:
- bbc.com. (2011)."Stradivarius violin sold for £9.8m at charity auction".
- economist.com (2013): "A-High Strung market".
- Henri Vieuxtemps.
- McAloon ,Jonathan. Â bbc. com. (2017). "What rare and priceless instruments do the stars of the Proms play?"
- Lorenzo, Josemi.2019. "Italian musical masters took the violin from fiddle to first chair".
- https://bormanviolins.com/pdfs/The_Strad_Vieuxtemps.pdf
- The Vieuxtemps Project.
- stringsmagazine.com (2017). "Violinist Anne Akiko Meyers Discusses the Soul of Her 1741 ‘ex-Vieuxtemps’ Guarneri del Gesù" .Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H