Mohon tunggu...
Djulianto Susantio
Djulianto Susantio Mohon Tunggu... Freelancer - Arkeolog mandiri, senang menulis arkeologi, museum, sejarah, astrologi, palmistri, olahraga, numismatik, dan filateli.

Arkeotainmen, museotainmen, astrotainmen, dan sportainmen. Memiliki blog pribadi https://hurahura.wordpress.com (tentang arkeologi) dan https://museumku.wordpress.com (tentang museum)

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Warisan Barang-barang Lama

20 Agustus 2016   19:05 Diperbarui: 20 Agustus 2016   19:17 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bon pembelian bertahun 1939

Biasanya banyak orang menyimpan barang-barang atau surat-surat lama secara sembarangan. Karena merasa sudah tua, lapuk, kusam, dan sebagainya benda-benda itu malah dibuang. Namun bagi sementara orang, bisa jadi benda-benda tersebut sangat bermanfaat. Sebagai benda kenangan atau memorabilia salah satunya. Bisa juga karena sayang, menarik, atau aneh. Hal terpenting karena yang bersangkutan termasuk orang yang rapi, teliti, atau memang karakter perawat.

Ibu saya termasuk orang yang rapi menyimpan barang. Salah satu barang kesayangannya adalah boneka yang menggambarkan wajah Shirley Temple. Ketika itu Temple dikenal sebagai bintang film cilik dari AS. Di dalam dus pembungkus boneka, saya temukan bon pembelian bertahun 1939. Tertera toko Mampang lengkap dengan alamatnya.

Foto boneka itu pernah saya posting di Facebook. Tak disangka, dari foto dan faktur berlanjut ke diskusi berbagai topik. Yang pertama tentang Toko Mampang di Mampangweg, Batavia-centrum. Ada yang berpendapat tempat tersebut berada di daerah Mampang seperti yang dikenal sekarang. Ada yang menyanggah, karena dulu daerah Mampang masih hutan belukar. Jadi tidak mungkin di sana, kata seorang teman.

Boneka ibu saya berwajah Shirley Temple
Boneka ibu saya berwajah Shirley Temple
Akhirnya terungkap Mampangweg sekarang berganti menjadi  Jalan Teuku Cik Ditiro di kawasan Menteng. Begitu pula terhadap J.P. Coenweg yang ternyata Jalan Sultan Agung. Saat ini Toko Mampang sudah tidak ada lagi, entah digantikan apa.

Meskipun faktur tersebut berukuran kecil dan bagi banyak orang dipandang tidak bermanfaat, bagi saya pribadi dan juga teman-teman di Facebook, jelas mengundang memori masa lalu yang mengasyikkan. Banyak unsur terselip di selembar surat kecil itu, antara lain sejarah Jakarta, konservasi kertas, dan jejak keluarga.

Menurut ibu saya yang kini berusia 86 tahun, boneka tersebut ada cacad pada bagian mata. Ini karena dicongkel tentara Jepang yang memeriksa dengan ketat setiap barang milik penduduk. Mungkin takut ada tersimpan rahasia. Maklum ketika itu Jepang memang berkuasa di Nusantara pada 1942-1945.

Ibu saya juga bercerita bahwa boneka tersebut dibelikan oleh ibunya, jadi nenek saya. Soalnya ibu saya merupakan anak wanita pertama. Ketiga kakaknya adalah pria.

Dalam faktur tertera pula harga boneka 8,5 Gulden. Nah berapa patokannya, itu masih saya lacak. Siapa tahu ada Kompasianer yang bisa membantu. Sekadar gambaran, pada 1947 kurs 1 dollar adalah Rp17. Entah kalau gulden.

Ibu saya punya barang lain berupa mesin jahit merk Merdeka. Kata ibu saya, mesin ini diimpor almarhum ayah saya dari Jepang. Ada sepuluh mesin jahit yang diimpor. Nah, mesin jahit yang tersisa ini merupakan hasil keuntungan penjualan.

Barang lain yang tersisa adalah tempayan buatan Singkawang. Tinggi tempayan itu sekitar 80 sentimeter dengan diameter atas 40 sentimeter. Dulu nenek saya menggunakan tempayan ini sebagai penampung kecap. Setau saya memang nenek saya dan ibu saya pembuat kecap rumah tangga. Produksinya hanya dijual kepada pemesan.

Tempayan kuno Singkawang bekas penampung kecap
Tempayan kuno Singkawang bekas penampung kecap
Saat ini tempayan kuno Singkawang yang masih tersisa ada dua buah. Sebenarnya saya ingin menjualnya Rp10 juta sebuah. Namun hanya ditawar Rp2 juta sebuah. Menurut seorang teman, pada 1996 neneknya pernah menjual tempayan sejenis Rp500.000. Yah, karena belum ada kecocokan harga, saya pakai sebagai bak air di kamar mandi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun