Mohon tunggu...
DjivaCreator
DjivaCreator Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Dukungan Penuh Pemerintah Kota Malang Terhadap HUT Arema 35 Tahun

12 Agustus 2022   10:25 Diperbarui: 12 Agustus 2022   11:00 164
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Arema FC adalah sebuah klub sepak bola profesional yang berasal dari Kota Malang, Jawa Timur. Arema berkompetisi di Liga 1 yang merupakan kasta tertinggi sepak bola Indonesia. Memiliki julukan "Singo Edan" yang didirikan pada 11 Agustus 1987. Petinggi Arema dan Pemerintah Kota Malang telah mengusung beberapa acara yang dilaksanakan untuk menyambung HUT Arema ke-35 tahun. Karena dukungan penuh terhadap Pemerintah Kota Malang, acara tersebut yang kemarin hingga hari ini pun dilaksanakan dengan sangat meriah.

Petinggi Arema dan Pemerintah Kota Malang memang menghimbau kepada seluruh Aremania untuk mengikuti semua rangkaian acara Ulang Tahun Arema ke-35 Tahun di tempat yang telah ditentukan.

Dan inilah rangkaian acara yang diusung untuk menyambut HUT Arema 35 Tahun :

  • LANGKAH JUARA

Rangkaian acara menuju 35 Tahun Arema akan dilaksanakan terpusat di Kayutangan Heritage pada tanggal 10 Agustus 2022. Acara dimeriahkan oleh parade band dari kota malang dan sambutan sambutan oleh Petinggi Arema dan Pemerintah Kota malang. Menjelang detik detik hari ulang tahun Arema, acara akan diawali dengan doa bersama dan corteo countdown dari Kayu Tangan Heritage  Menuju Balaikota malang dan ditutup dengan pemotongan 35 Tumpeg.

  • APEL KEBANGSAAN

Pada tanggal  11 Agustus 2022 pukul 07.00 WIB, Petinggi Arema dan Pemerintah Kota Malang beserta Aremania akan menghadiri Apel Kebangsaaan di Lapangan Rampal Bersama Korem 083 Baladhika Jaya.

  • KHATAMAN AL-QURAN

Tepat pada 11 Agustus 2022 bertempat di Kandang Singa, Arema akan menggelar khataman sebagai wujud rasa syukur Arema FC yang telah memasuki umur 35 Tahun

  • NAPAK TILAS AREMANIA

Setelah menghadiri acara Apel Kebangsaan, Aremania melanjutkan acara napak tilas dari Lapangan Rampal menuju Stadion Kanjuruhan Malang.

  • PERESMIAN PATUNG SINGA JAWARA

Setelah menuju Stadion Kanjuruhan Malang, acara selanjutnya adalah akan ada peresmian Patung Singa Jawara yang telah disiapkan oleh management arema. Hal ini akan menambah daya iconic dari Stadion Kanjuruhan sendiri.

  • HIMBAUAN UNTUK MASYARAKAT MALANG MENGGUNAKAN ATRIBUT AREMA

Bukti Pemerintah Kota Malang memberikan dukungan penuh terhadap kebanggan Malang adalah dengan cara tetap melanjutkan tradisi untuk menghimbau seluruh ASN, Karyawan, Anak Sekolah dan Masyarakat Kota Malang untuk menggunakan atribut Arema pada Tanggal 11 Agustus 2022. Hal ini dilakukan untuk mengingat dan ikut membanggakan kebanggan Kota Malang sendiri.

                Itulah beberapa rangkaian yang telah disiapkan oleh Petinggi Arema dan Pemerintah Kota Malang untuk menyambut HUT 35 Tahun Arema.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun