Brendan Rodgers akhirnya bisa bernafas lega setelah anak asuhnya mampu memetik tiga poin kala menjamu Queens Park Rangers berapa saat lalu dengan skor tipis 2-1. Namun bukan berarti Liverpool dapat menang mudah atas tamunya itu, meski dalam statistik Liverpool unggul segala-galanya.
Liverpool unggul terlebih dulu di menit ke - 19 melalui gol yang dicetak oleh Coutinho, dan hingga turun minum skor masih tetap tak berubah dengan keunggulan Liverpool. Tampil dominan dan termotivasi untuk mengamankan posisi di peringkat ke-5, Liverpool terus menekan dan beberapa kali membahayakan gawang QPR yang di jaga oleh Robert Green, namun sayang belum juga membuahkan gol tambahan bagi Liverpool hingga paruh babak kedua.
Malapetaka pun datang bagi Liverpool kala Leroy Fer mampu mencetak gol penyama di menit ke-73 setelah berdiri bebas tanpa kawalan saat menerima umpan dari tendangan penjuru. Kedudukan 1-1 lantas membuat permainan Liverpool sedikit goyah dan kehilangan konsentrasi. Apalagi, Gerrard yang "trauma" oleh kepemimpinan wasit Atkinson, gagal mengeksekusi tendangan penalti di menit ke-80. Beruntung dewi fortuna masih menaungi Gerrard di pertandingan tadi, dan membalas kesalahannya dengan mencetak gol kemenangan bagi Liverpool lewat tandukannya yang menerima umpan tendangan penjuru Coutinho di menit ke-87
Selang semenit kemudian usai mencetak gol kemenangan tersebut, Gerrard di tarik keluar. Nampak senyum bahagia terpancar dari wajah Gerrard begitu meninggalkan lapangan dan berjalan menuju bench pemain. Yah, wajar bila Gerrard lantas menunjukkan raut wajah yang berseri-seri saat di tarik keluar oleh Rodgers. Gerrard merasa beruntung setelah hampir saja mengulang kesialannya yang ketiga kali disaat-saat yang begitu menentukan. Tentu semua orang masih mengingat saat gelar juara Liga Inggris musim lalu yang tinggal selangkah lagi di raih, mendadak sirna hanya karena terpelesetnya seorang Gerrard ketika menghadapi Chelsea yang kemudian berujung gol yang di cetak oleh Demba Ba. Lalu saat dimana sebuah laga perburuan posisi 4 klasemen kontra MU, Gerrard lagi-lagi sial dan hanya berada di lapangan berapa menit saja sebelum mendapatkan kartu merah. Dan dalam laga tadi, Gerrard hampir saja membuat fans kecewa, kesempatan meraih tiga poin dari titik putih gagal di manfaatkan oleh Gerrard yang tak pernah gagal mengeksekusi tendangan penalti. Namun dewi fortuna berkata lain, Gerrard beruntung dari kesialannya setelah membalas kesalahannya di menit ke-87 lewat gol yang di ciptakannya, Gerrard pun jadi pahlawan kemenangan bagi Liverpool di pertandingan tadi. Kesempatan untuk berlaga di Liga Eropa juga masih terbuka lebar dan peringkat 5 masih aan bagi Liverpool sejauh ini.
#Oh Steven Gerrard....You'll Never Walk Alone !!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H