Mohon tunggu...
Diva Alayna Suwito
Diva Alayna Suwito Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi

pretty girls read

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Sekolah Media Literasi (SMILE) di SMP N 1 Minggir dan SD N Nogosaren

9 November 2023   08:26 Diperbarui: 9 November 2023   08:27 409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hari Rabu, tanggal 8 November 2023, kelompok 1 telah melaksanakan program pengabdian Sekolah Media Literasi dari Prodi Ilmu Komunikasi Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta ke 2 sekolah yang ada di Yogyakarta. Kelompok 1 yang terdiri dari 5 orang ini memiliki materi berjudul Bencana Sikap, yaitu kejadian yang merugikan masyarakat dan lingkungan terutama disebabkan oleh ulah manusia. Materi ini terbagi menjadi 5 subjudul, yaitu pergaulan bebas, pelecehena seksual, pornografi, bullying, dan cyber crime. Pada tanggal 8 November, kelompok 1 dibagi menjadi dua tim karena terdapat dua sekolah yang dijadwalkan pada hari tersebut.

Tim 1 yaitu Aqif, Nurul, dan Chofifah pergi ke SD N Nogosaren untuk menyampaikan materi tentang pelecehan seksual kepada anak-anak kelas 5 SD. Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 08.00-09.00 dan berjalan dengan baik. Tim 2 yaitu Widya dan Diva pergi ke SMP N 1 Minggir untuk menyampaikan materi tentang pornografi di kelas 7F. Terdapat sedikit kendala teknis di kelas ini dikarenakan LCD proyektor di kelas tersebut tidak dapat digunakan. Namun, karena kami sudah mengantisipasi hal tersebut, sehingga dapat diatasi dengan menunjukkan gambar-gambar yang telah di cetak dan dijelaskan secara langsung kepada anak-anak. Siswa kelas 7F ini sangat aktif sehingga penyampaian materi dapat berjalan dengan sangat baik hingga ke refleksi akhir berupa pertanyaan dari pemateri (Widya) dan memberikan apresiasi berupa hadiah kecil untuk anak-anak yang dapat menjawab pertanyaan tersebut.

Kegiatan tersebut selesai sekitar pukul 9.15. Setelah mengucapkan terima kasih dan menyerahkan poster untuk ditempelkan di sekolah, kami selanjutnya berpamitan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun