Mohon tunggu...
AFRODITHO NUGRAHA LESMANA
AFRODITHO NUGRAHA LESMANA Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Bekerja dibalik layar

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Kualitas Diri untuk Masa Depan

20 Juni 2021   22:48 Diperbarui: 20 Juni 2021   23:27 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Di tahun 2025, melalui penelitian dari WEF, diperkirakan ada 85 juta pekerjaan bisa dikerjakan baik manusia dan mesin. Akan ada sistem pergantian shift antara manusia dan mesin pada pekerjaan tersebut. Karenanya, penting untuk karyawan agar terus meningkatkan kemampuan mereka agar tidak kalah dengan teknologi. Ada beragam skill yang dibutuhkan seseorang untuk bertahan di dunia kerja. Perusahaan cenderung mencari kandidat yang memiliki soft skill dan hard skill yang baik. 

Dua kemampuan ini saling melengkapi dan penting untuk eksistensi karyawan dan perusahaan. Soft skill, dikutip dari The Balance Careers, merupakan kemampuan non-teknikal yang berhubungan dengan bagaimana seseorang bekerja. Kemampuan ini melibatkan bagaimana karyawan berinteraksi, menyelesaikan masalah, hingga memanajemen pekerjaan. Sedangkan hard skill adalah kemampuan yang berkaitan dengan suatu pekerjaan tertentu. Kemampuan ini biasanya didapat melalui pelatihan dan pengalaman di pekerjaan tertentu. Dan kemampuan tersebut dinamakan "top 10 skill 2025".

Sebagai mahasiswa, tentu saja kita harus mempersiapkan skill-skill tersebut untuk bekal kita dalam menghadapi dunia pekerjan pada tahun 2025 nanti. Mahasiswa adalah fase dimana tidak lama lagi akan dihadapkan dengan dunia kerja. Oleh karena itu, untuk menyambut pengalaman tersebut, mahasiswa tidak hanya mengandalkan teori-teori yang dipelajari selama di bangku perkuliahan saja, melainkan harus tau juga apa saja skill-skill yang harus dimiliki untuk masuk kedalam dunia kerja.

Mari kita berkenalan lebih dalam tentang top 10 skill 2025 dan saya akan menjelaskan nya sedikit dalam sudut pandang saya sebagai mahasiswa di bidang jurnalistik.

1. Analytical thinking and innovation

Kebutuhan analytical thinking and innovation ini sangat penting untuk melakukan analisa serta memahami seluruh penyelesaian masalah. Oleh karena itu, kemampuan ini sangat penting untuk dimanfaatkan dalam dunia kerja. Dan Khususnya sebagai mahasiswa yang berperan langsung serta mengikuti pertumbuhan & perkembangan zaman, pola pikir mahasiswa dan siapapun harus dilatih sedari sekarang untuk selalu berpikir maju ke depan. Tentunya, seseorang tersebut harus pandai-pandai berpandangan luas didukung melalui memperkaya diri dengan wawasan, ilmu pengetahuan, informasi ataupun berita terkini. Karena kemampuan berpikir analtis merupakan satu dari banyaknya kemampuan penting yang harus dikuasai siapapun.

2. Active learning and learning strategies

Perlu diketahui, kebutuhan untuk terus belajar tidak akan pernah berakhir. Begitu juga saat memasuki dunia kerja. Salah satu kemampuan yang terus diasah dengan melakukan aktivitas membaca, menulis, diskusi, dan menyelesaikan masalah. Dengan demikian kemampuan ini bisa diaplikasikan di masa yang akan datang. Zaman sekarang teknologi sudah lebih canggih. Dalam keadaan serba dimudahkan ini, seharusnya ketika sedang mempelajari sesuatu, seseorang bisa lebih rajin menjelajahi apapun secara mandiri hanya dengan  bermodalkan gadget. Inisiatif untuk memperkaya khazanah pengetahuan secara pribadi ini akan membentuk perilaku mandiri dan siap tanggap karena tak perlu diasupi oleh atasan.

3. Complex Problem Solving

Seseorang dengan skill tersebut mampu melihat masalah dari berbagai sudut pandang, mengembangkan solusi alternatif, dan memilih solusi terbaik mengingat pemahaman mereka tentang masalah, lingkungan yang memengaruhi masalah, dan mereka yang terkena dampak solusinya. Kemampuan ini sangat penting di era Industri 4.0 karena akan terjadi perubahan besar. Oleh karena itu, siapapun harus mulai membiasakan diri untuk menerapkan Complex Problem Solving dalam kehidupan sehari-hari agar terbiasa di kemudia hari.

4. Critical thinking analysis

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun