Anak memiliki rasa ingin tahu yang sangat besar terhadap sesuatu, tetapi anak juga memiliki rasa takut akan mencoba hal yang baru. Salah satunya yaitu mengikuti ajang perlombaan. Banyak faktor yang membuat anak tidak ikut dalam lomba, diantaranya takut kalah, kurangnya percaya diri atau kurangnya dukungan oleh orangtua.
Sebagai orangtua seharusnya kita mendukung anak untuk bisa percaya diri dalam mengikuti lomba atau kompetisi, karna ada berbagai manfaat ketika anak mengitu lomba atau sebuah kompetisi.
Anak menjadi kreatif dan inovatif dalam belajar maupun berkarya. Karna dalam suatu perlombaan anak dapat membuat otak melatih untuk berfikir lebih yang menjadikan anak lebih kreatif. Ketangkasan juga bisa diasah dalam mengikuti perlombaan, yang menjadikan anak cepat tanggap dalam suatu permasalahan.
Meningkatkan kecerdasan pada anak dan membuat anak bersemangat dalam berkompetisi. Anak menjadi semangat ingin juara dalam berkompetisi dan ingin mengikuti lomba-lomba berikutnya. Dengan semangatnya anak akan sering mengikuti lomba dan otomatis akan melatih kecerdasan pada anak.
Meningkatkan rasa percaya diri pada anak. Dengan sering mengikuti lomba anak akan terbiasa dan itu meningkatkan rasa percaya pada dirinya. Dilain itu anak juga dapat bersoasialisai dengan baik, anak akan berkenalan dengan teman sampingnya, lawan perlombaan atau teman baru. Kompetisi kelompok juga bisa melatih anak untuk kompak dalam menyelesaikan suatu masalah dengan teman-temannya.
Dan yang paling penting orangtua tetap mengingatkan kepada anak bahwa perlombaan atau kompetisi ada yang menang dan kalah. Jika anak anak kalah dalam suatu lomba beri anak pengertian bahwa anak harus tetap belajar untuk meningkatkan prestasinya dan tidak boleh menyerah.
Jika anak menang dalam lomba beri pengertian juga bahwa kalau anak sudah menang tidak boleh sombong kepada teman-temannya, tetapi juga harus tetap belajar untuk kedepannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H