Kebudayaan merupakan salah satu identitas dan keunikan yang dimiliki oleh suatu kelompok masyarakat dimanapun itu, terutama di Indonesia sendiri terdapat beribu -ribu macam kebudayaan yang beragam jenisnya dan asalnya pula. Kunci utama dari keberlanjutan atau mempertahankan suatu kebudayaan bergantung pada bagaimana cara masyarakat untuk melestarikan budaya tersebut dengan berbagai inovasi atau ide.
Tanggal 27 September 2024, Â Mahasiswa dari jurusan Sarjana Terapan Destinasi Pariwisata, Fakultas Vokasi, Universitas Airlangga, berhasil menggelar festival pariwisata budaya bertema "JANARDANA: Jendela Seni dan Pariwisata Budaya Airlangga." yang berlatarkan di Area Perpustakaan Kampus B Universitas Airlangga, kota Surabaya, dan berhasil menarik banyak pengunjung yang berlalu lalang, termasuk mahasiswa, dosen, serta masyarakat umum.
Festival ini (JANARDANA) dimulai pada pukul 10.00 WIB yang diawali dengan sambutan dari ketua panitia yang menjelaskan arti penting dari tema festival laly dilanjut dengan sambutan akademisi dari Program Studi Destinasi Pariwisata selaku pngampu Mata Kuliah "MICE". Istilah dari "JANARDANA" sendiri dipilih untuk menggambarkan jendela yang diartikan sebagai arah pandang terbuka yang memperkenalkan berbagai aspek seni dan pariwisata. Setelah sambutan, festival dilanjutkan dengan pertunjukan tari tradisional yang memukau, diikuti penampilan musik daerah yang menghibur, menciptakan suasana yang ceria.
Di dalam area festival, terdapat sejumlah 10 stand yang menampilkan produk dari UMKM lokal dari hasil kolaborasi dengan panitia festival sendiri dengan mempromosikan makanan atau jajanan - jajanan lokal, terutama yang disukai oleh masyarakat generasi muda atau kekinian sehingga dapat menarik serta menciptakan market yang bertimbal balik juga dengan Festival tersebut. Interaksi langsung dengan pengunjung memberikan peluang bagi mereka untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal. Para pengunjung tampak antusias mencicipi kuliner khas dan membeli produk lokal, yang menambah keseruan acara.
Tujuan utama diselenggarakannya Festival ini (JANARDANA) adalah untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan budaya lokal dari Indonesia yang sangat beragam, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian budaya terutama kebudayaan yang dimiliki oleh Indonesia. Dengan semakin tingginya perhatian terhadap pariwisata budaya dalam beberapa tahun terakhir, kegiatan ini diharapkan dapat menonjolkan nilai-nilai budaya lokal dengan agenda - agenda yang ditampilkan dalam festival ini seperti seni tarian, musik, dan juga ditunjang oleh stand kuliner juga di area festival tersebut.
Sebagai Penutup dari acara Festival, Â dilakukan penutupan baik dari stan makanan atau kuliner dan juga daeri pihak panitia dengan menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas doa serta dukungan dari berbagai pihak dalam menyelenggarakan acara Festival tersebut serta dari pihak penyelenggara atau panitia Festival berharap pada masyarakat semakin mengenal dan menghargai kekayaan budaya lokal. Kegiatan ini tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga sebagai platform edukasi yang dapat memperkuat identitas lokal di tengah perkembangan modern.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H