Seorang Wanita Hamil telantar berhasil diselamatkan oleh Petugas Pelayanan, Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) Â Suku Dinas Sosial Kota Administrasi Jakarta Timur, Selasa (16/8), Wanita terlantar tersebut saat ini sudah berada di Panti Sosial Perlindungan (PSP) Bhakti Kasih, Kebon Kosong, Kemayoran Jakarta Pusat.
Kepala PSP Bhakti Kasih, Dumyani mengatakan pihaknya mendapati wanita tersebut dari Lurah Rawa Bunga Kecamatan Jatinegara, Lurah menyerahkan wanita tersebut ke Petugas P3S.
"Wanita yang berusia 22 tahun ini ditemukan pihak kepolisian di Terminal Kampung Melayu, lalu pihak kepolisian menyerahkannya ke Lurah Rawa Bunga," tandas Dumyani.
"Sekarang wanita itu sudah tinggal di Panti, ia juga bersedia tinggal di Panti hingga melahirkan, kami akan memenuhi kebutuhan wanita tersebut saat melahirkan," pungkas Dumyani.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H