Jakarta - Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan akan bencana, Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Balita Tunas Bangsa bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta menggelar Pelatihan dan Sosialisasi Penanggulangan Bencana pada Kamis (11/4).
Dalam acara tersebut dilakukan simulasi dan latihan penanggulangan bencana yang diikuti oleh peserta yang merupakan petugas panti.
"Ini kan pertama kalinya semua elemen petugas di panti mengikuti pelatihan. Mereka aktif bertanya dan skeptis tentang apa saja yang dilakukan jika terjadi bencana," ujar Ucu.
"Saya harap seluruh peserta dapat menyerap dengan baik pelatihan ini. Mereka mungkin juga sharing ilmu kepada petugas sosial lainnya, mengenai pertolongan pertama pada korban bencana juga tentang materi dan simulasi evakuasi gempa bumi," tutupnya. (mar)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H