Minggu, 27 Agustus Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Universitas Slamet Riyadi melaksanakaan program kerja individu di Joglo RT 03 RW 12  Banjarsari Surakarta yang berjudul “ PENGGUNAAN HAND SANITIZER SEBAGAI SALAH SATU AKSI MENJAGA KEBERSIHAN LINGKUNGAN HIDUP “
Program Kerja ini bertujuan memberikan pengetahuan bahwa handsanitizer dapat digunakaan sebagai aksi menjaga kebersihan lingkungan di Desa BakalanÂ
Pada sesi diskusi bersama anak- anak RW 12 Desa Bakalan Joglo Banjarsari dibahas terkait penting nya menjaga kebersihan dalam kehidupan sehari - hari  Khususnya pada anak - anak karena anak - anak masih membutuhkan bimbingan untuk mengajarkan betapa pentingnya menjaga kebersihan sejak usia dini. Anak- anak di Desa Bakalan Joglo RW 12 sangatlah sering dengan kegiatan bermain  baik di lingkungan sekolah ataupun di lingkungan rumah.
“ Kondisi sehat seorang anak dipengaruhi oleh perilaku sehari - hari termasuk mencuci tangan. Karena tangan digunakaan untuk berbagai jenis kegiatan jadi tidak tau virus dan bakteri apa yang menempel pada tangan kita ( Ujar Dinia Shofi Rahmasari,sebagai pelaksana kegiatan) “
Dengan demikian Mahasiswa KKN Unisri selain bersosialisasi tentang penggunaan handsanitizer juga membagikan handsanitizer kepada anak - anak RW 12. Hand sanitizer dalam wujud cair( spray )dan beraroma jeruk nipis yang kemudian dikemas dalam botol spray 60ml. Alkhol yang terkandung sebesar 90% yang dapat membunuh kuman dalam waktu relatif cepat dengan cara mendenaturasi dan mengkoagulasi protein pada kuman. Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan anak - anak i menjadi tau bahwa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan agar terhindar dari segala penyakit
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H