Mohon tunggu...
Dini Aryani
Dini Aryani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Membaca

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

PENTINGNYA RENCANA BISNIS DALAM KEWIRAUSAHAAN

6 November 2023   17:33 Diperbarui: 6 November 2023   17:36 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Banyak orang yang merintis bisnis tanpa persiapan yang matang. Padahal, persiapan dibutuhkan demi kemajuan bisnis jangka panjang. Salah satu persiapan penting yang harus dilakukan adalah membuat perencanaan usaha atau dikenal juga dengan istilah business plan. Perencanaan usaha merupakan dokumen yang menggambarkan tujuan berdirinya suatu bisnis dan mekanisme operasionalnya secara keseluruhan. Di dalam dokumen perencanaan usaha harus ada penjelasan rinci tentang strategi pemasaran, kondisi keuangan perusahaan, pendapatan dan pengeluaran bisnis, serta data penting lain yang menunjukkan tujuan bisnisnya harus tercapai.
Bagi yang ingin memulai suatu bisnis, disarankan untuk membuat perencanaan usaha atau business plan secara matang agar bisnis tersebut memiliki tujuan yang jelas, baik itu dalam jangka pendek hingga jangka panjang. Adanya perencanaan usaha juga dapat meminimalisir kerugian yang mungkin saja terjadi di tengah jalan.


DEFINISI RENCANA BISNIS


Rencana  bisnis adalah dokumen tertulis yang yang berisi tujuan bisnis, strategi, langkah-langkah, proyeksi keuangan, dan rencana tindakan yang akan diambil oleh suatu bisnis atau perusahaan. Berfungsi sebagai panduan kompeherensif tentang bagaimana suatu bisnis tersebut akan dijalankan, dikembangkan, dan akan mencapai tujuannya.


LANGKAH-LANGKAH UNTUK MEMBUAT RENCANA BISNIS YANG EFEKTIF


1. Membuat ringkasan ekselutif tentang bisnis, yaitu membuat deskripsi atau gambaran singkat tentang bisnis, visi dan tujuan utama untuk melakukan bisnis
2. Membuat deskripsi bisnis yaitu menjelaskan tentang jenis bisnis, visi, misi, dan memberi informasi tentang pemilik bisnis atau perusahaan.
3. Membuat analisis pasar, yaitu melakukan penelitian tentang target pasar, persaingan, trend industry serta mengidentifikasi peluang dan tantangan dalam pasar.
4. Membuat strategi dan rencana bisnis, yaitu membuat rician tentang bagaimana produk akan dipasarkan, serta membuat segmen pasar dan strategi pemasaran.
5. Produk atau layanan, yaitu menjelaskan secara rinci atau detail tentang produk yang akan ditawarkan serta keungulan yang membedakan produk yang ditawarkan dengan pesaing.
6. Rencana keuangan, yaitu membuat proyeksi keuangan seperti laba rugi, naraca, aliran kas, serta sumber pendanaan dan pengunaannya.
7. Rencana oprasional, yaitu tentang bagaimana bisnis yang akan kita jalankan sehari-hari, bagaimana produksinya, suplai, dan logistiknya.
8. Pengembangan produk dan inovasi, yaitu membuat rencana pengembangan produk dan inovasi di masa yang akan datang.
9. Analisis resiko, yaitu mengidentifikasi potensi resiko yang akan terjadi, dan strategi apa yang bisa dilakukan untuk mengelola tesiko tersebut.
10. Rencana tindak lanjut yaitu membuat rinsian tentang cara mengukur keberhasilan bisnis.


MANFAAT MEMBUAT RENCANA BISNIS


Manfaatnya adalah agar kita mengetahui tentang gambaran bisnis yang akan kita jalankan seperti mengetahui tentang model bisnis yang di jalankan, target pasarnya jelas, mencari sumber dana, rencana bisnis lebih focus dan terarah, dan dapat melihat gambaran bisnis kedepannya seperti apa.
Perencanaan usaha ibarat penunjuk arah dalam menjalankan dan mengembangkan usaha hingga jangka panjang. Berikut ini manfaat perencanaan usaha, baik untuk perorangan atau kelompok, antara lain:
Manfaat pertama,dari perencanaan usaha yaitu untuk mengetahui model bisnis yang akan di kembangkan. Sebuah usaha atau bisnis yang baru akan cukup sulit untuk berkembang jika hanya dijalankan saja tanpa ada rencana yang matang. Oleh karena itu, penting untuk membuat perencanaan agar bisnis yang dikembangkan lebih terorganisir untuk mencapai target-target yang ada.
Kedua, Dengan adanya perencanaan usaha, maka kita pun akan lebih mudah menentukan target market yang sesuai dengan pasar yang ada. Jika target market sudah jelas, maka dapat memasarkan barang atau jasa dengan sasaran yang tepat.
Ketiga, Perencanaan usaha juga bermanfaat untuk mencari sumber dana dari pihak yang menjanjikan. Secara tidak langsung, dokumen penting ini bisa menjadi proposal untuk mendapatkan sumber pendanaan dari pihak lain, bisa dari investor, perbankan, atau lembaga pembiayaan lainnya. Perlu di ketahui, untuk mendapatkan dana yang cukup besar biasanya memerlukan dokumen resmi untuk mengetahui seperti apa gambaran atau model bisnis yang dijalani.
Keempat, Manfaat perencanaan usaha yang tak kalah penting yaitu untuk memfokuskan rencana bisnis hingga jangka panjang. Dokumen penting ini akan membantu untuk menentukan langkah selanjutnya saat mengembangkan bisnis.
Kelima,  Saat membuat perencanaan usaha, maka akan terlihat apa saja gambaran jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang bagi bisnis. Dengan begitu, dapat memprediksi masa depan dari kemajuan bisnis dan meminimalisir risiko kerugian yang mungkin saja ada.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun