KKN Tematik UPI 2022 yang dilaksanakan kelompok 91 memiliki tema Desa Pertumbuhan Ekonomi merata. Desa yang dipilih yaitu Desa Lamajang Kecamatan Pangalengan Kabupaten Bandung. Desa Lamajang memiliki 93 RT, 23 RW dan 9 dusun dengan jumlah penduduk sekitar 14.000 jiwa. Mayoritas penduduk Desa Lamajang berprofesi sebagai Buruh tani.
Berdasarkan tema yang diberikan oleh pihak Universitas Pendidikan Indonesia tema "Desa Pertumbuhan Ekonomi Merata" desa Lamajang sangat sesuai dengan tema yang diberikan. Selain Desa Lamajang memiliki penduduk bermayoritas buruh tani, Desa Lamajang juga terkenal akan sektor pariwisatanya.
Desa Pertumbuhan Ekonomi Merata memiliki beberapa sub tema yaitu Pendapatan Nasional Bruto (GNI), Pertumbuhan PDB per tenaga kerja, Pendampingan UMKM, PDB Desa rata-rata, Pekerja sektor formal, Terdapat akses permodalan formal dan UMKM mendapat aksesnya, tingkat pengangguran terbuka, PKTD menyerap pengangguran di desa, Angkatan kerja baru yang dilatih, tempat kerja memiliki fasilitas kesehatan dan keamanan, dan Peningkatan kunjungan wisata dan kontribusi wisata untuk PDB Desa.
Berdasarkan sub tema tersebut terdapat salah satu tema Pertumbuhan PDB pertenaga kerja. Dalam hal ini mahasiswa melakukan pendataan ke salah satu RW di desa Lamajang yaitu RW 14. Alasan memilih RW tersebut karena mayoritas buruh tani terdapat di rw tersebut.
Pendataan Buruh tani dilakukan dengan wawancara ke beberapa warga secara acak. Menurut warga tersebut mereka memulai berprofesi sebagai buruh tani sejak usia belasan tahun hingga usia sekitar 40- 50 tahun.
 Kemudian, terdapat perbedaan gaji antara laki laki dan perempuan (gender equality) perempuan mendapatkan gaji 35 ribu/hari sedangkan laki laki mendapatkan gaji 50 ribu/hari. Perbedaan ini dikarenakan terdapat perbedaan beban kerja.