Senin, 21 Agustus 2023 dilaksanakan kegiatan pengenalan Bahasa Prancis kepada siswa SDN Payung 3 yang merupakan salah satu program kerja kelompok KKN Desa Payung. Kegiatan ini dilakukan karena melihat antusiasme siswa-siswi SDN Payung 3 terhadap bahasa asing. Selain itu, selama ini anak-anak desa hanya tahu bahasa asing itu Bahasa Inggris. Menjadi pengalaman baru untuk mereka belajar Bahasa Prancis.
Kegiatan ini menggunakan metode pembelajaran secara langsung dengan sarana power point dan proyektor. Materi yang disampaikan berupa cara membaca huruf dalam Bahasa Prancis, menyebutkan angka, dan memperkenalkan diri. Para siswa antusias dengan pembelajaran ini dan mampu mengikuti instruksi dengan baik. Beberapa anak bahkan mampu memperkenalkan diri dalam Bahasa pancis dengan baik diakhir pembelajaran.
Kepala sekolah SDN Payung 3, Bapak Samhuri mengapresiasi kegiatan ini, selain siswa-siswi SDN Payung 3 mempelajari hal baru kegiatan ini juga diharapkan mampu memotivasi para siswa untuk semakin banyak belajar.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI