Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

A gaming news enthusiast, gamer, and aspiring novel author.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

The Last of Us Season 2 Tayang Perdana April 2025

7 Januari 2025   16:00 Diperbarui: 7 Januari 2025   16:00 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Abby di serial The Last of Us (Sumber: HBO)

The Last of Us Season 2 akan tayang perdana April ini di HBO. Sony baru-baru ini mengumumkannya melalui teaser trailer saat CES 2025 di Las Vegas. Season terbaru itu akan mengadaptasi game keduanya dan sekaligus menghadirkan karakter Abby yang diperankan Kaitlyn Dever.

Rilis Trailer, The Last of Us Season 2 Akan Mulai Tayang April 2025


Season kedua dari serial original HBO itu akan melanjutkan kisah Joel (Pedro Pascal) dan Ellie (Bella Ramsey) yang kini saling berkonflik. Berlatarkan lima tahun setelah akhir season pertama, dunia diceritakan semakin berbahaya dan mencekam daripada sebelumnya.

Tetapi karakter Abby menjadi fokus dari trailer terbaru itu. Ia diperlihatkan berjalan mengelilingi sebuah rumah sakit. Ia juga diduga terdengar memberikan monolog.

"Tidak masalah jika kamu punya sebuah kode sepertiku. Ada beberapa hal kebanyakan orang setuju yang terasa ... salah," kata Abby dalam trailer.

Craig Mazin selaku showrunner sebelumnya mengungkap rencana untuk melanjutkan serial ini minimal empat season. Ia menambah bahwa The Last Season 2 hanya akan mengadaptasi sebagian dari game keduanya.

Season ini akan hanya berisi tujuh episode. Jumlah tersebut berkurang jika dibandingkan dengan season pertama yang berisi sembilan episode.

Pada konferensi pers yang sama, Sony juga mengumumkan berbagai proyek adaptasi game PlayStation lain. Pertama, Ghost of Tsushima akan mendapat adaptasi serial anime dari Crunchyroll. Sementara itu, Helldivers dan Horizon Zero Dawn akan mendapat adaptasi film live-action dari Sony Pictures.

Season Pertama Sukses Memukau Penggemar

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun