Mohon tunggu...
Dimas Galih Putrawan
Dimas Galih Putrawan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

A gaming news enthusiast

Selanjutnya

Tutup

Games

Esports World Cup 2024: Jadwal Pertandingan Game Minggu Kedua

9 Juli 2024   19:54 Diperbarui: 9 Juli 2024   19:55 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Esports World Cup

Esports World Cup 2024 (EWC 2024) kini sudah memasuki minggu kedua. MSC (Mobile Legends) dan Riyadh Masters (Dota 2) masih tetap berlanjut dan memasuki babak selanjutnya. Sementara itu, cabang Call of Duty: Warzone dan League of Legends telah rampung dan menobatkan juara masing-masing.

Dalam minggu kedua, Free Fire akan meramaikan EWC 2024 mulai 10 Juli. Tentunya, turnamen tersebut menjadi bagian dari Free Fire World Series 2024.

Daftar Game Esports World Cup 2024 Minggu Kedua

Mobile Legends Bang Bang

MSC 2024 tampak berhasil menghebohkan penonton EWC dari Group Stage. Pada minggu pertama saja, terdapat beberapa momen yang begitu mengejutkan, termasuk dua perwakilan Indonesia, Fnatic Onic dan Evos Glory, tidak mendapatkan tiket menuju Playoff.

Kini, turnamen midseason esports Mobile Legends itu akan melangungkan Playoff dengan delapan tim yang tersisa. Quarterfinal dan Semifinal akan menggunakan sistem best-of-five. Grand Final yang akan berlangsung pada 14 Juli mendatang akan memakai best-of-seven. Pastinya, turnamen esports MLBB ini menampilkan begitu banyak kejutan yang terduga sampai Grand Final kelak.

Dota 2

Riyadh Masters 2024 juga akan berlanjut setelah Play-Ins Stage selesai pada minggu pertama. Memasuki Group Stage, 8 tim yang lolos dari Play-Ins akan menghadapi 8 tim lain yang menjadi tim teratas di EPT Leaderboard.

16 tim tersebut akan menjadi dua group berisi delapan tim. Menggunakan sistem single round-robin, seluruh match berupa best-of-two. Nantinya, empat tim teratas dari setiap grup akan lolos ke Upper Bracket Playoff, sedangkan peringkat kelima dan keenamnya akan melaju ke Lower Bracket Playoff. Babak Playoff sendiri akan berlangsung mulai minggu depan.

Free Fire

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun