Kabar buruk kembali datang dari Paradox Interactive. Cities: Skylines 2 versi konsol resmi mengalami penundaan sampai waktu yang tak ditentukan. Awalnya, publisher asal Swedia itu berencana merilisnya pada Oktober ini. Namun, mereka mengaku tim pengembang kesulitan untuk menerapkan optimisasi hingga mencapai kualitas layak.
Cities: Skylines 2 Versi Konsol Tertunda hingga Waktu yang Tak Ditentukan
Melalui forum resmi, Paradox Interactive menyebutkan versi konsol game city builder itu tidak akan rilis sesuai jadwal pada Oktober. Mereka beralasan kualitas maish belum mencapai target berdasarkan target optimisasi, stabilitas, dan performa.
"Sementara kami sedang mengerjakannya secara lambat tetapi pasti, masih ada beberapa masalah yang belum teratasi dan berdampak pada game sehingga akan merusak pengalaman pemain. Kami berharap mendapat jadwal rilis baru yang akan kami diskusikan pada Agustus. Evaluasi ini akan menentukan apakah kami bisa memulai proses pengajuan dan menyediakan jadwal rilis pasti," kata pihak Paradox.
Penundaan versi PS5 dan Xbox Series X|S itu menyusul Life by You, game life simulation dari Paradox Tectonic yang disebut menjadi pesaing The Sims. Paradox sudah membatalkan game garapan Rod Humble itu karena kualitas belum mencapai standar.
Kerap Alami Masalah sejak Perilisan Versi PC
Ini bukan pertama kali Cities: Skylines 2 mengalami masalah. Pada perilisannya untuk PC saat Oktober 2023, pihak publisher mengaku kualitasnya belum mencapai standar tetapi memilih untuk merilisnya. Tidak mengherankan penggemar beramai-ramai mengkritik hampir setiap aspek, terutama masalah performa.
Colossal Order selaku pengembang setidaknya sudah menyelesaikan rencana pada roadmap Year 1 yang tersedia publik. Akan tetapi, hal itu belum cukup untuk meredakan kritik penggemar. Expansion DLC Beach Properties penuh kritikan sampai pihak publisher harus melakukan refund. Belum lagi, dukungan mod sampai sekarang belum terlaksana.
Per artikel ini, SteamCharts dan SteamDB mencatat penggemar lebih memilih bermain game pertama ketimbang sekuelnya. Pada Juni 2024, rata-rata pemain aktif Cities: Skylines mencapai angka 10.290. Sekuelnya justru terpuruk dengan angka 5.334. Setidaknya, keduanya naik dari bulan sebelumnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H