Baru-baru ini banyak sekali berbagai postingan di berbagai platform sosial media yang membicarakan tentang gaya hidup frugal living.Mereka yang menetapkan gaya hidup tersebut akan memperoleh hasil yang tidak mereka pikirkan sebelumnya.Lantas apa sebenarnya yang dimaksud dengan frugal living?
Dikutip dari berbagai sumber frugal living ialah salah satu gaya hidup yang memprioritaskan kualitas dan kebutuhan.Secara sederhana frugal living mengajarkan untuk membeli barang-barang yang memang benar-benar dibutuhkan dengan kualitas yang sangat baik agar bisa bertahan lama.
Beberapa orang beranggapan jika menerapkan gaya hidup frugal living itu sama saja dengan pelit,namun ternyata dua hal itu sangat berbeda,loh. Frugal living dijalankan dengan strategi yang tepat dan tidak untuk mendapatkan keuntungan diri sendiri melainkan akan berdampak pada orang lain juga.Sedangkan pelit tidak membutuhkan strategi dan hanya menjaga uangnya saja agar tidak berkurang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H