Mohon tunggu...
Dimas Ayu
Dimas Ayu Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis lepas

Hi ....Nulis adalah salah satu cara untuk menceritakan tentang hidup dan imajinasku

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Mana yang Menguras Baterai Sosialmu?

22 Juli 2023   18:00 Diperbarui: 22 Juli 2023   18:06 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar:Pixabay.com/Watto

Menghabiskan waktu di tempat ramai memang menguras banyak tenaga apalagi buat mereka yang cenderung introvet.Mereka bisa saja tertawa dengan kerasnya ataupun bercanda sampai lupa waktu,namun setelah mereka sendiri mereka akan lelah dan yang diinginkan hanyalah rebahan.Selain berada di keramaian,hal ini juga bisa menguras baterai sosial mu,loh.

1.Berada di lingkungan toxic

Berada di lingkungan yang toxic memang membutuhkan banyak tenaga untuk dikeluarkan.Apalagi jika mereka kerap kali memberi komentar negatif tentang diri kita seperti apa yang kita pakai hingga menjalin hubungan asmara juga kerap dikomentari.

2.Bercanda yang kelewat

Kamu pasti pernah dengar kalimat "gitu doang marah,cuma bercanda itu." Kalimat seperti itu bisa banget menguras baterai sosial kamu.Pasalnya kata-kata yang mereka keluarkan dibalik kata bercanda bisa terasa sangat menyakitkan bagi pendengarnya.

3.Melanggar privasi

Setiap orang pasti mempunyai privasi bahkan orang terdekat sekalipun.Privasi ada untuk dihargai bukan untuk dilanggar.Mereka yang kerap kali sangat ingin tahu tentang privasi akan sangat menguras tenaga untuk meladeninya.

4.Realita yang tak sesuai ekspektasi

Mempunyai ekspektasi memang tidak salah karena itu bisa menjadi motivasi untuk diri kita sendiri.Namun,ada baiknya kita pintar-pintar untuk mengatur ekspektasi tersebut agar tidak merasakan kecewa yang terlalu dalam hingga menguras baterai sosial kita yang pada akhirnya kita tidak mau untuk mencoba lagi.

Nah,itu dia deretan hal yang bisa menguras baterai sosial kamu selain berada di tengah keramaian.Kamu bisa banget untuk lebih mengontrol diri kamu sendiri agar baterai sosial kamu tidak habis sehingga bisa mengerjakan hal lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun