Blender portable yang satu ini memiliki kapasitas yang terbilang kecil, yakni 350 ml. Meskipun demikian, mata pisau dalam blender ini dapat dipisahkan sehingga dapat dialihfungsikan menjadi termos.
Vitamer blender portable dapat dipakai sebanyak 10 hingga 15 kali sejak pertama kali pengisian daya baterainya. Blender yang satu ini juga dilengkapi dengan PBA free, sehingga dapat digunakan untuk membuat makanan bayi.
- Oxone OX-853 Personal Hand Blender
Rekomendasi blender portable yang berikutnya yaitu Oxone OX-853 Personal Blender. Blender ini hadir dengan dua variasi ukuran, yakni 300 ml dan 600 ml. Daya yang diperlukan untuk bisa memakai blender ini yaitu 250 Watt serta tegangan 220 Volt.
Blender ini juga dilengkapi dengan penutup, sehingga dapat digunakan sebagai wadah tempat minuman. Anda pun tidak perlu lagi memindahkan jus atau smoothies ke gelas jika menggunakan blender ini.
- Luna Life Portable Healthy juicer R-LB01
Blender portable ini memiliki kapasitas daya sebesar 300 Watt dan  tegangan 3,7 Volt. Produk dari Luna inni memiliki banyak kelebihan, misalnya seperti pengisian dayanya yang cepat dan dibuat dengan bahan yang berkualitas.
Mata pisau milik varian R-LB01 ini terbuat dari bahan stainless steel, sehingga dapat lebih awet dan tidak mudah berkarat. Selain itu, Luna Lif Portable ini juga memiliki anti slip di bagian bawah cup.
- Deerma Fruit Juicer NU11
Rekomendasi blender portable terbaik yang berikutnya adalah Deerma Fruit Juicer NU11. Blender ini mempunyai banyak kelebihan yang dapat Anda nikmati. Selain ringan dan mudah dibawa keluar rumah, blender ini juga hemat penggunaan daya. Sehingga,Anda tidak perlu sering mengecasnya.
Merk blender yang satu ini juga memiliki BPA free, sehingga sangat aman meskipun dipakai untuk membuat makanan bayi/anak-anak.
- Xiaomi Deerma USB Wireless Juicer
Bisa dibilang, produk yang satu ini memiliki sifat cabe rawit. Hal ini karena Xiaomi Deerma USB memiliki kekuatan yang luar biasa. Jika baterainya dalam kondisi penuh, produk yang satu ini dapat dipakai sebanyak 15 hingga 20 kali.
Mata pisaunya terbuat dari bahan stainless steel, sehingga Anda tidak perlu khawatir jika mudah berkarat. Ukurannya yang hanya 7,5 cm x 23,3 cm x 7,5 cm, membuat blender ini sangat fleksibel dan mudah dibawa ke mana saja.
Apalagi gelas jusnya terbuat dari bahan borosilicate glass, sehingga sangat kokoh dan tidak sulit untuk dibersihkan. Dengan segala kelebihan yang ditawarkannya, blender ini hanya dibandrol mulai dari  200 ribu-an.
- Remax Multifunctional Blender