Mohon tunggu...
Dila Faradila
Dila Faradila Mohon Tunggu... Lainnya - Bachelor's Degree of Public Administration🎓 | Author | Content Writer

Kpop, K-drama, K-culture, K-trends, Wattpad, Tips, Worklife.

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Susahnya Mencari Pekerjaan di Era Sekarang, Jadi Pemicu Stres?

29 November 2023   15:44 Diperbarui: 29 November 2023   15:46 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam hidup seseorang, tidak semua hal bisa terjadi sesuai dengan keinginannya. Ketika seseorang lahir ke dunia, siapa sangka dia sudah membekali takdirnya sendiri. Bahkan kematian pun termasuk ke dalam takdir itu. Berbeda dengan "kekayaan" dan "kesuksesan". Konon katanya kedua hal itu bisa berubah seiring berjalannya waktu. Tentunya dengan doa dan usaha.

Tidak ada yang gratis di dunia ini. Semua orang berlomba-lomba untuk mendapatkan yang terbaik. Sampai kita lupa caranya membahagiakan diri sendiri. Kita terlalu fokus pada apa yang ingin kita capai. Tanpa disadari, pikiran, tubuh dan mental kita jadi korbannya. Lantas apa boleh buat?

Orang-orang lebih memilih untuk lelah daripada kesusahan dalam hidupnya. Tentunya berbeda dengan orang-orang yang terlahir dengan "sendok emas". Punya kekayaan, keluarga yang baik-baik saja, wajah rupawan, dan dikelilingi orang-orang baik. Seolah-olah tidak ada celah kekurangan.

Terkadang kita memang harus menunggu sedikit lebih lama untuk hal yang kita inginkan. Terkadang juga kita justru melihat orang lain lebih dulu mendapatkan apa yang mereka inginkan. Tapi kalian harus tahu bahwa apa yang mereka inginkan dan apa yang kita inginkan itu berbeda. Jadi tidak ada salahnya untuk kita menunggu.

Akan tetapi hal yang sering membuat seseorang merasa terpinggirkan di zaman digital seperti sekarang adalah informasi yang sangat mudah kita dapatkan. Selain mudah, hal itu pun menjadi tidak ada batasnya. Kita selalu bisa melihat apa yang terjadi dengan kehidupan orang lain. Itulah yang menjadi salah satu pemicu kita merasa kecewa atas diri kita sendiri, stres, cemas, karena tidak sehebat yang dicapai orang lain.

Mungkin kita pasti berpikiran bahwa Tuhan pilih kasih. Tapi kembali lagi, setiap orang punya jalan hidupnya masing-masing. Setiap orang punya waktunya masing-masing untuk meraih apa yang mereka inginkan. Ada yang harus bekerja keras dahulu baru bahagia. Ada yang hanya bekerja sedikit tapi sudah bahagia. Semua itu diluar kendali kita sebagai manusia. Tetap semangat ya!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun