Mohon tunggu...
Majelis Dikdasmen dan PNF DIY
Majelis Dikdasmen dan PNF DIY Mohon Tunggu... Lainnya - Majelis Dikdasmen dan Pendidikan Nonformal D.I. Yogyakarta

Informasi Terkini Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah dan Pendidikan Nonformal Daerah Istimewa Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pentingnya Komitmen Pimpinan AUM dalam Terwujudnya Tujuan Muhammadiyah

21 Maret 2023   15:58 Diperbarui: 21 Maret 2023   16:10 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pentingnya Komitmen Pimpinan AUM dalam Terwujudnya Tujuan Muhammadiyah (Foto: Syq)

Rabu (15/03/2023), Majelis Dikdasmen PWM DIY selenggarakan agenda berupa Pembinaan Wakil Ketua Bidang Sekolah/Madrasah jenjang SMA/SMK/MA Muhammadiyah di lingkungan D.I. Yogyakarta  di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan DIY. Acara tersebut mengundang seluruh Wakil Ketua Bidang SMA/SMK/MA Muhammadiyah se-DIY. Pembinaan ini bertujuan guna meneguhkan kembali ideologi sekaligus menjadi penegas komitmen dari para Waka Bidang dalam menjalankan tugas dan amanahnya sebagai pimpinan sekolah Muhammadiyah

Komitmen yang dimaksud ialah komitmen pada maksud dan tujuan Muhammadiyah. Ketua Majelis Dikdasmen PWM DIY, Achmad Muhamad, M.Ag. menyebutkan arti penting sekolah/madrasah Muhammadiyah dalam mengupayakan terbentuknya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya sebagai tujuan dari Persyarikatan Muhammadiyah.

"Sebagaimana Muhammadiyah, sekolah/madrasah Muhammadiyah juga berdiri di atas sistem. Maka, komitmen yang dimaksud adalah komitmen terhadap Persyarikatan Muhammadiyah, bukan pada personal. Arah gerak pendidikan sekolah/madrasah Muhammadiyah juga mesti diselaraskan dengan maksud dan tujuan Muhammadiyah", tutur Achmad Muhamad.

"Kepastian dari hal ini kemudian tergambar dalam kerja-kerja pimpinan sekolah yang harus senantiasa sesuai dengan garis kebijakan sekolah dan Persyarikatan Muhammadiyah", imbuhnya. 

Ketua Majelis Dikdasmen PWM DIY juga menekankan arti penting dalam upaya peningkatan kapasitas tenaga pendidik agar dapat mewujudkan pendidikan Muhammadiyah yang berkemajuan dan unggul. (Syq)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun