Bingung
Harus kemana pergi melaju setelah ini
Bukan
Putar balik adalah hal mustahil
Tentu
Kehidupan ini adalah jalan satu arah
Yakin
Adalah cara untuk terus maju
Doa
Adalah hal yang membuatmu sampai ke tujuan
Rambu jalanan adalah petunjuk
Jangan abaikan
 Engkau akan tersesat jauh
Pilihlah yang terbaik
Sesal akan terasa setelah jauh melangkah
Rambu jalanan hanya penunjuk
Tidak menggandeng
Pilihlah jalanmu sendiri
Turutilah hati nurani dalam perjalanan ini
Buang jauh ego dan nafsu bodoh
Marilah kita melakukan perjalanan panjang ini
Jangan lupa bawa bekalmu
Selalu perhatikan rambu-rambu di setiap persimpangan
Agar kau tidak sesat
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI