Apakah yang disebut ilmu pengetahuan itu ada sebelum kita memulai untuk berpikir?
Dalam ajaran Islam dikatakan bahwa segala  sesuatunya telah tertulis oleh Al Qalam di dalam Lauh Mahfudz atas perintah Allah untuk menulis segala kehendak Nya. Tulisan yang lengkap, detail, menyeluruh dan tidak berubah sama sekali .
Tulisan Al Qalam ini menjadi panduan gerak seluruh semesta hingga terbentuk semesta yang teratur dan seimbang.Â
Tulisan Al Qalam inilah yang jika kita mampu memahami isinya, akan menjadi ilmu pengetahuan buat kita.
Bukan hanya pengetahuan tentang alam semesta yang dapat kita ungkap, melainkan juga pengetahuan tentang Tuhan Semesta Alam yang telah memberikan Nama dan Sifat Nya kepada kita sebagai bahan dasar analisa tentang Wujud Tuhan Semesta Alam.
Apa yang menjadi pengetahuan kita adalah terbukanya rumusan kombinasi kombinasi dari materi, energi dan sifat dari kombinasi tersebut yang mewujud dalam sesuatu yang dapat kita amati hingga kita memiliki pemahaman atas pengetahuan tersebut dan mampu merekayasa kombinasi kombinasi pengetahuan tersebut hingga mampu membuat kombinasi kombinasi baru dengan memahami materi, energi dan sifat kombinasi tersebut.
Sesungguhnya kita tak pernah menemukan sesuatu yang baru di alam semesta ini kecuali memperbaharui pengetahuan kita sebab ada hal baru yang terungkap.
Wallahu'alam
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H