[caption caption="lebih aman menyimpan semua data dan mudah untuk diakses dimanapun"][caption caption="lebih aman menyimpan semua data dan mudah untuk diakses dimanapun"][/caption][/caption]
Memiliki tempat penyimpanan lebih untuk data digital adalah salah satu cara untuk mengamankan data-data yang dimiliki. Data digital Anda harus memiliki back-up atau tempat penyimpanan lain, jika seketika komputer Anda rusak atau bermasalah. Peyimpanan menggunakan NAS (Network Attached Storage), merupakan salah satu solusi untuk memudahkan Anda dalam memiliki hasil back-up data-data Anda, dan dapat pula menyimpan data-data Anda lainnya yang tidak cukup bila tersimpan di Komputer Anda.
Penyimpanan dengan NAS juga akan memudahkan Anda untuk mengambil data yang Anda butuhkan kapanpun dan dimanapun. NAS merupakan satu perangkat untuk melakukan penyimpanan data dan berbagi data. Memberikan kemudahan untuk Anda karena akses data tidak hanya menggunakan komputer pengguna, tetapi dapat menggunakan Android, Tab, laptop, PC dengan menggunakan jaringan internet dan browsing.
Dengan NASdata Anda akan tersimpan tanpa harus khawatir akan hilang, karena Data Anda akan terback up secara otomatis untuk masuk ke NAS.
"Saat diluar kantorpun, mengakses data jadi lebih mudah, hanya dengan menggunakan browser, dan internet"
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H