Mohon tunggu...
Diftania Zahwa
Diftania Zahwa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Membagikan apa yang bisa dibagikan

Selanjutnya

Tutup

Nature

Kepedulian Masyarakat Terhadap Lingkungan

19 November 2021   16:08 Diperbarui: 19 November 2021   16:35 873
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Masyarakat melakukan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan disekitar rumah mereka tepatnya di daerah Jonggol perumahan citra indah cluster bukit palem. Kerja bakti untuk membersihkan lingkungan terjadi pada hari minggu (15/11/2021). Kita tau bahwasanya menjaga lingkungan penting sekali untuk kehidupan kita, karena dengan kita hidup di lingkungan yang bersih akan memberikan dampak yang baik bagi kehidupan.

Ada banyak nya manfaat dari membersihkan lingkungan seperti menjaga saluran air agar tetap bersih dan tidak membuang sampah kedalam saluran air dapat membuat kita terhindar dari yang namanya banjir. Lalu lingkungan yang bersih juga membuat kita terhindari dari yang namanya penyakit. Sarang dari segala sumber penyakit adalah lingkungan yang kotor. Ada beberapa penyakit yang disebabkan oleh lingkungan yang kotor seperti DBD, diare, dan juga tipes. Dengan menjaga kebersihan kita juga bisa terhindar dari berbagai penyakit yang dapat menular. Lingkungan yang bersih juga membuat kita nyaman untuk menempati tempat tinggal.

Dengan menjaga kebersihan juga membuat kita menjadi sehat jasmani dan juga rohani. Dan juga dengan kerja bakti sesama masyarakat dapat membantu menjaga kerukunan dalam bertetangga membuat para masyarakat bisa bersosialisasi dengan masyarakat yang lainnya.

Para masyarakat cluster bukit palem mulai bekerja bakti pada pukul jam 8 pagi atau pukul setengah 9 pagi. Masyarakat khususnya bapak-bapak biasanya mulai membagi pekerjaan mereka. Ada yang membersihkan lapangan dan membersihkan disekitar masjid. Ada juga yang bagian untuk memotong rumput-rumput liar yang mulai tinggi, terdapat tiga sampai empat orang untuk memotong seluruh rumput liar yang berada di cluster bukit palem.

Lalu ada juga yang membersihkan ranting-ranting pohon yang mulai rindang, memotong ranting-ranting bermanfaat agar tidak tersangkut dengan kabel-kabel listrik. Ada juga yang membersihkan balai warga tempat yang biasa dipakai untuk keperluan warga seperti posyandu atau untuk rapat karang taruna.

Dan tidak pula membersihkan saluran air agar selalu bersih dan saluran air tidak tersumbat. Lalu untuk masyarakat khususnya ibu-ibu biasanya mereka membantu dengan memasak untuk para bapak-bapak yang sedang bekerja bakti. Seperti membuat minuman atau memasak gorengan hingga makan siang. Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar. Teruslah untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan karena itu adalah salah satu keseimbangan dalam kehidupan. Dengan begitu kita sudah membantu untuk menjaga bumi ini agar bisa di nikmati sampai tahun tahun berikutnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun