Mohon tunggu...
Didno
Didno Mohon Tunggu... Guru - Guru Blogger Youtuber

Guru yang suka ngeblog, jejaring sosial, nonton bola, jalan-jalan, hobi dengan gadget dan teknologi. Info lengkap didno76@yahoo.co.id

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Cara Mudah Membuat RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)

23 November 2021   20:45 Diperbarui: 23 November 2021   20:50 1087
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Contoh format RPP (Gambar canva.com)

Contoh 2:
"Setelah melaksanakan praktikum fotosintesis, peserta didik dapat menjelaskan konsep fotosintesis dengan menggunakan bahasanya sendiri"

2. Kegiatan Pembelajaran
Penekanan kegiatan pembelajaran :
1. Literasi Membaca
2. Numerasi
3. Pendidikan Karakter

Literasi Membaca:
Kemampuan untuk memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah dan mengembangkan kapasitas individu sebagai warga Indonesia dan warga dunia agar dapat berkontribusi secara produktif kepada masyarakat.

Numerasi:
Kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta, dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan untuk individu sebagai warga negara Indonesia dan dunia.

Pendidikan Karakter
Sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid

Mengapa Literasi, Numerasi, dan Karakter?
Literasi Membaca dan Literasi Matematika (atau Numerasi) dipilih karena merupakan kemampuan atau kompetensi yang mendasar dan diperlukan oleh semua murid, terlepas dari profesi dan cita-citanya di masa depan.

Asesmen nasional diharapkan dapat memotret sikap, nilai, keyakinan, serta perilaku yang dapat memprediksi tindakan dan kinerja murid di berbagai konteks yang relevan. Hal ini penting untuk menyampaikan pesan bahwa proses belajar-mengajar harus mengembangkan potensi murid secara utuh baik kognitif maupun non kognitif.


Profil Pelajar Pancasila :
1. Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia
2. Berkebhinnekaan Global
3. Bergotong royong
4. Bernalar Kritis
5. Mandiri
6. Kreatif

3. Penilaian
- Sesuaikan dengan KD (tujuan pembelajaran)
- Fokus pada keterampilan penalaran tingkat tinggi yang mendorong siswa melakukan analisis
- Tiga kemampuan bernalar yang disasar di antaranya adalah kemampuan menggunakan bahasa (literasi), matematika (numerasi), serta penguatan pendidikan karakter

Level Proses Berpikir

Level Berpikir
Level Berpikir

Level 1 (Pengetahuan dan Pemahaman)
mengukur kemampuan untuk mengingat dan memahami pengetahuan yang telah dipelajari

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun