Seperti kita ketahui bersama bahwa kabupaten Indramayu merupakan salah satu lumbung pada nasional. Walaupun pada musim tanam kali ini dilanda musim kemarau berkepanjangan tetapi masih ada banyak daerah di Indramayu yang bisa memanen hasilnya.
Padi hasil pertanian tersebut, kini banyak dibeli oleh Perusahaan Daerah Bumi Wiralodra Indramayu (PD BWI). Padi tersebut kemudian diolah menjadi beras yang memiliki kelebihan tanpa 3P (Pemutih, Pewangi dan Pengawet).
Salah satu produk PD BWI yang terbaru diberi nama Beras Indra Bekti. Penggunaan nama Indra Bekti memang bukan tanpa alasan. Beras Indra Bekti merupakan singkatan dari Beras Indramayu Berkualitas Tinggi yang tanpa 3P tadi. Selain itu Indra Bekti memang menjadi Brand Ambassador beras PD BWI.
Nah sekarang Kenapa harus Beras Indra Bekti?, berikut penjelasannya :
1. Mutu terjamin. Beras Indra Bekti menggunakan sistem penggilingan padi (Rice Milling) modern dengan teknologi yang canggih dan tenaga kerja yang handal dalam bidangnya.
2. Alami. Bahan baku gabah atau padi diambil langsung dari para petani di Kabupaten Indramayu sehingga terjamin kealamiannya.
3. Cinta Produk Indonesia. Dengan menjual, membeli, dan atau mengkonsumsi beras Indra Bekti, kita berperan aktif dalam membantu memasarkan beras hasil produksi dalam negeri, yakni beras hasil produksi dan pertanian di Kabupaten Indramayu.
Beras-beras produk dari PD BWI tidak hanya dijual di wilayah Indramayu, tetapi sudah merambah ke berbagai daerah sekitar seperti Majalengka, Cirebon, Subang, Karawang, dan Bandung. Kini PD BWI terus melebarkan pasar untuk memasarkan produk berasnya ke berbagai daerah tidak hanya di Jawa Barat tetapi skala nasional.
PD BWI membuka peluang kepada distributor beras di seluruh Indonesia untuk memasarkan Beras Indramayu berkualitas tinggi atau Beras Indra Bekti yang memiliki kelebihan tanpa 3P tersebut dengan sistem yang menguntungkan, bahkan diperkirakan hanya 4 bulan bisa Break Event Point atau balik modal, ujar  Surya Marketing Executive PD BWI.
Berikut skema modal awal dan potensi laba menjadi distributor beras Indra Bekti PD BWI :