Mohon tunggu...
Dicky Pramudia
Dicky Pramudia Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar/mahasiswa

Menyukai Otomotif

Selanjutnya

Tutup

Surabaya

Penerapan Teknologi Tepat Guna, Mahasiswa KKN Dorong UMKM Sektor Perikanan Wonorejo Wujudkan Kemandirian Pakan Menggunakan Mesin Pelet

28 Desember 2024   15:55 Diperbarui: 31 Desember 2024   12:17 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Serah Terima TTG  dengan Mitra (Dokumentasi Pribadi)

Surabaya, 28 Desember 2024 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) NR-04 Sub kelompok 04 membuat inovasi unggulan berupa mesin pelet ikan untuk mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di RT 04, Kelurahan Wonorejo, Kota Surabaya. Kegiatan ini menjadi bukti nyata kontribusi mahasiswa dalam memberdayakan masyarakat lokal melalui teknologi.

Tujuan dari pembuatan mesin ini adalah untuk meningkatkan efisiensi produksi pakan ikan bagi pelaku UMKM, mengurangi ketergantungan pada pakan ikan yang dibeli dari luar, dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui peningkatan kualitas serta kuantitas produk pakan ikan.

 “Mesin ini dirancang untuk mempermudah produksi pakan ikan skala kecil hingga menengah. Dengan alat ini, diharapkan UMKM sektor perikanan di Kelurahan Wonorejo bisa lebih berdaya saing dan mandiri dalam memenuhi kebutuhan pakan.” ujarku selaku Ketua Sub kelompok 04, Erdianzah Dicky P.

Dalam prosesnya, anggota sub kelompok 04 melakukan riset dan pengembangan untuk merancang mesin yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selain itu, pelatihan penggunaan dan pemeliharaan mesin juga diberikan kepada masyarakat. Mesin ini dirancang menggunakan bahan lokal yang ramah lingkungan untuk memastikan keberlanjutannya.

Manfaat yang dihadirkan melalui program ini meliputi akses masyarakat ke teknologi yang dapat meningkatkan produktivitas usaha. Dengan adanya mesin pelet ini, para pelaku UMKM diharapkan mampu meningkatkan pendapatan mereka. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung keberlanjutan usaha perikanan di Kelurahan Wonorejo.

“Menurut saya, mesin ini sangat membantu. Dengan adanya mesin ini, kami tidak perlu lagi bergantung pada pelet ikan yang dibeli di luar, terutama saat harga sedang naik. Selain itu, kami bisa menyesuaikan kualitas pakan sesuai kebutuhan ikan yang kami pelihara” ujar salah satu pelaku UMKM, Bapak Priyono.

Melalui kegiatan KKN ini, mahasiswa berharap dapat memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan UMKM dan menjadi inspirasi bagi kelompok lain dalam memanfaatkan teknologi untuk kesejahteraan masyarakat. Dukungan dari berbagai pihak diharapkan mampu mendorong UMKM di Kelurahan Wonorejo untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi lebih besar terhadap perekonomian daerah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Surabaya Selengkapnya
Lihat Surabaya Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun